Selain Komsos, Ini Yang Dilakukan Babinsa Koramil 17/Sidoharjo

Selain Komsos, Ini Yang Dilakukan Babinsa Koramil 17/Sidoharjo
JAWA TENGAH

Wonogiri –
Selain melaksanakan tugas pokok sebagai Babinsa, anggota Koramil 17/Sidoharjo Serda Rivaldo Mouldovan Sawaki bersama Serda Demianus Mezach Raubaba melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di rumah sekaligus tempat pembuatan mie milik Dedi tepatnya di Bakalan Kulon RT. 02 RW. 02, Kelurahan Sidoharjo, Kec. Sidoharjo Kab. Wonogiri, Sabtu (21/5/22).

Kedua Babinsa tersebut selain bersilaturahmi dengan pengusahan pembuat mie, mereka juga ingin mengetahui bagaiman cara proses membuat Mie Telor (Mie Seblak).

Baca Juga:  Masyarakat Sangat Menikmati Pemandangan Indah di Lokasi TMMD Reg 109 Karanganyar

Dengan ramah Dedi pemilik usaha tersebut langsung menjelaskan bagaimana cara membuat mie yang di produksi nya tersebut.

Pertama Tepung trigu dibuat adonan hingga terasa lembut, Kemudian proses penggilingan adonan, lalu direbus dan dicetak, Setelah dicetak mie dijemur selama 1 sampai 2 hàri atau diopen 1 s.d 2 jam.

Setelah mie tersebut kering kemudian dikemas dengàn bumbu yang sudàh dikemas dengan ukuran tertentu, Dalam proses produksi mie Produksi Dedi sehari bisa produksi 500 sampai 600 kemasan.

Baca Juga:  Kemanunggalan TNI dan Rakyat di Wujudkan dengan Kerja Bakti Babinsa Jayengan & Warganya

Dalam pemasaran produksi mie tersebut Dedi mendistribusikan ke seluruh wilayah Jawa Tengah, dan Jogjakarta, pernah juga keluar dari pulau Jawa, seperti ke Papua dan NTT, “namun karena terbentur dengan semakin tinggi nya biaya pengiriman dan waktu yang lama, maka saat ini pemasaran hanya di jawa tengah dan Jogyakarta saja,” pungkas Dedi.

Serda Rivaldo bersama rekan nya sangat berterima kasih kepada pemilik usaha mie tersebut, dimana secara tudak
Langsung mereka bisa mendapat pengalaman dan ilmu yang berharga dari warga yang menjadi bekal mereka di kemudian hari.

Baca Juga:  Tanamkan Nilai-nilai Pancasila, Babinsa Mangkubumen Berikan Sosialisasi Dan Pengarahan di SMK Muhammadiyah 3 Surakarta

(Arda 72)