Serda Sukarji Belajar Proses Pembuatan Pupuk Organik

Serda Sukarji Belajar Proses Pembuatan Pupuk Organik
TMMD

Pati –
“Serda Sukarji Belajar Proses Pembuatan Pupuk Organik”.
Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0718/Pati tahun anggaran 2021 Kodim 0718/Pati di Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, Kabupaten Pati, dalam program non fisiknya, Satgas TMMD menyambangi Sugiman (61) warga Dukuh Kemiri, Desa Tamansari, Kecamatan Jaken, untuk belajar tentang pembuatan pupuk organik/kompos, Jum’at (02/7/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan selain bersilahturahmi dengan warga setempat, juga belajar dan melihat secara langsung proses pembuatan pupuk organik atau bisa disebut pupuk kompos. Selain itu, nantinya kita bisa memproduksi pupuk sendiri dengan memanfaatkan bahan bahan dari sekitar lingkungan kita.

Serda Sukarji, anggota satgas TMMD yang saat ini tengah belajar tentang pembuatan pupuk organik itu mengatakan, pupuk organik ternyata bahannya sangat mudah, yakni dedaunan, sekam, kotoran ternak serta cairan fermentasi.

“Bahan bahan itu tinggal dicampur dan dimasukkan dalam karung, yang sebelumnya dilakukan pengilingan terlebih dahulu agar bahan bisa tercampur sempurna, kemudian didiamkan selama lebih kurang satu bulan,” kata Sukarji.

“Serda Sukarji Belajar Proses Pembuatan Pupuk Organik”.
Sugiman, pemilik usaha pembuatan pupuk organik mengatakan, Alhamdulillah dirinya bisa menularkan ilmu saya kepada TNI Satgas TMMD, agar bapak-bapak bisa mencoba sendiri di rumah. Selain di gunakan sendiri, kalau sudah bisa memproduksi partai besar bisa menjadi ladang usaha.

“Dihadapan Satgas TMMD saya mempraktekan semua tahapan pembuatan pupuk organik, sehingga nantinya bisa benar-benar faham. Setidaknya bagi yang berprofesi sebagai petani bisa mengurangi pengeluaran untuk membeli pupuk. Bahan bahannya pun mudah didapat,” tutur Sugiman.

Lanjut Sugiman, dengan pemberian contoh cara pembuatan pupuk organik kepada Satgas TMMD, semoga bisa bermanfaat untuk bapak-bapak TNI ketika sudah memasuki purna tugas,” pungkasnya. (0718)

https://m.lampungvisual.com/

Loading