Serka Aswan : Kebersihan Lingkungan Merupakan Tanggung Jawab Kita Bersama

Serka Aswan : Kebersihan Lingkungan Merupakan Tanggung Jawab Kita Bersama
JAWA TENGAH

Surakarta –
Babinsa Kelurahan Mojosongo Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serka Dominggus dan Serka Aswan bersama dengan Linmas dan Staf Kelurahan Mojosongo melaksanakan pembersihkan di lingkungan Kantor Kelurahan Mojosongo kecamatan Jebres, Selasa (10/09/2023).

Serka Aswan mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan Kantor Kelurahan.

“Kebersihan lingkungan ini merupakan tanggung jawab kita bersama, klau bukan kita, siapa lagi yg akan menjaga dan memelihara kebersihan lingkungan ini.”ujarnya.

Baca Juga:  Hari Tani, Satgas TMMD Selamati Petani di Desa Sasaran

“Kegiatan kerja bakti ini bertujuan untuk memelihara pangkalan supaya kantor kelurahan Mojosongo terlihat rapi dan bersih serta juga indah.”terangnya.

“Pembersihan yang kami lakukan kali ini menyasar halaman depan dan juga samping kiri-kanan kantor kelurahan.”tegasnya.

Lebih lanjut dikatakan Serka Aswan dengan adanya kegiatan ini selain untuk memelihara pangkalan juga untuk menanamkan rasa kekeluargaan bersama instansi Pemerintah Kelurahan serta meningkatkan nilai gotong-royong untuk saling bantu-membantu antara Babinsa dengan perangkat kelurahan Mojosongo.
pemandangan dan lingkungan.

Baca Juga:  Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Hibur Anak Saat BIAS

Sementara itu Sutikno selaku Staf kelurahan merasa senang dan berterima kasih dengan kehadiran Babinsa yang telah hadir dan ikut melaksanakan karya Bakti di kantor kelurahan Mojosongo.

“Semoga dengan kerja bakti ini bisa memupuk rasa persaudaraan yang semakin kuat antara Babinsa bersama pemerintah kelurahan dan tidak goyah walaupun mengalami perkembangan zaman,” tukasnya.

(Arda 72)