Serka Sugeng bersama Gugus Tugas lakukan kegiatan PPKM

Serka Sugeng bersama Gugus Tugas lakukan kegiatan PPKM
Kodim 0410/KBL

Bandar Lampung-
Babinsa Koramil 410-06/Kedaton Kodim 0410/KBL Serka Sugeng bersama Gugus Tugas Kelurahan Penengahan lakukan kegiatan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro di wilayah teritorialnya.

Dalam pelaksanaanya, sejumlah personel yang tergabung dalam Gugus Tugas Kelurahan Penengahan memberikan himbauan mematuhi disiplin protokol kesehatan (prokes) Covid 19 kepada masyarakat di Pasar Kaget Jln. Dr. Sutomo RT. 06/II, Penengahan, Kedaton, Bandarlampung. Sabtu (29/5/2021)

Baca Juga:  Guna Capai Herd Immunity, Vaksinasi Covid 19 Terus Gencar di Gelar Kodim 0410/KBL

Dalam keterangan yang disampaikan, Serka Sugeng mengaku bahwa kegiatan PPKM skala Mikro rutin dilakukan di wilayah terirorialnya.

“Ya, kegiatan dengan memberikan himbauan mematuhi prokes Covid 19 di wilayah binaan terus gencar kita lakukan,” ujar Serka Sugeng.

“Disini juga, kita membagikan masker kepada warga yang tidak memakai masker saat mengunjungi pasar,” kata dia

“Dijelaskannya, hal ini terus kita lakukan guna memutus rantai penyebaran Covid 19,” tutupnya. (*)

Tagged