Simulasi Penanganan Kebakaran, Ini Kata Dansatgas TMMD Bojonegoro

JAWA TIMUR

Bojonegoro-
Pelaksanaan gladi sosialisasi dari Damkar Bojonegoro dihadiri langsung Komandan Satgas (Dansatgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro.

Hal itu dilakukan sebagai langkah untuk memastikan bahwa pelaksanaan sosialisasi penanganan pemadaman api tersebut bisa berjalan dengan lancar.

“Melihat gladi sosialisasi penangganan pemadam kebakaran di Balai Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro,” ujar Dansatgas Letnan Kolonel Inf Bambang Hariyanto, Senin (22/3/2021).

Baca Juga:  Babinsa Koramil Malo Bojonegoro bantu Pembersihan Puing-Puing Rumah Warga Singkal

Ia menjelaskan, masyarakat di Desa Ngrancang perlu mendapatkan pembekalan terkait penanganan kebakaran.

“Ini penting. Sebab musibah seperti ini tidak bisa diprediksi kapan datangnya. Bukan seperti bencana-bencana alam seperti banjir yang sudah bisa diprediksi kapan datangnya,” jelas dia.

Selain itu, sosialisasi ini diberikan sebagai bentuk Kemanunggalan TNI dengan masyarakat.

“Salah satu tujuan utama pelaksanaan TMMD di Desa Ngrancang ini adalah membangun kemanunggalan antara TNI dan masyarakat,” tandasnya. (Pendim 0813)

 182 kali dilihat