Sinergi Babinsa Koramil 03/Ngadirojo Dan Bhabinkamtibmas Himbau Warga Selalu Memakai Masker

Sinergi Babinsa Koramil 03/Ngadirojo Dan Bhabinkamtibmas Himbau Warga Selalu Memakai Masker
JAWA TENGAH

Wonogiri –
Masih ditengah Pandemi Covid-19, Babinsa Koramil 03/Ngadirojo dengan bersinergi bersama Bhabinkamtibmas Polsek Ngadirojo melaksanakan patrol pendisiplinan protkes dan pembagian masker kepada masyarakat disekitar pasar dan terminal Ngadirojo, Sabtu(8/1).

Dalam kesempatan terpisah Danramil Kapten Inf Sunardi mengatakan, patrol pendisiplinan protkes dan pembagian masker dilakukan bersama Bhabinkamtibmas dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 dan untuk lebih meningkatkan kesadaran, serta mendisiplinkan masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan.

Baca Juga:  Akan Ada Pelayanan Kesehatan Gratis Saat Penutupan TMMD Besok

Lanjut Danramil, selain membagikan masker kita juga mensosialisasikan kepada warga untuk terus mematuhi protokol kesehatan, karena hal ini sangat penting untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Ia juga mengungkapkan, kegiatan ini juga merupakan implementasi dari sinergi Pemerintah Daerah dengan jajaran TNI-Polri, agar melakukan berbagai cara untuk menekan angka penyebaran Covid-19.

“ Melalui cara ini diharapkan kesadaran masyarakat terhadap prokes semakin tinggi, tetap mematuhi himbauan yang sudah di berikan dan menggunakan masker saat beraktivitas ”, tambah Danramil.

Baca Juga:  Dandim 0726/Sukoharjo Zoom Meeting bersama Kasad dan resmikan Sumur Bor TNI Manunggal Air di Ponpes Daarul Hijroh

Danramil menambahkan, pihaknya bersama dengan anggota Polsek Ngadirojo akan selalu peduli untuk mengingatkan kepada masyarakat agar selalu memakai masker,

(Arda 72).

Tagged