Sosialisasikan Kurikulum MBKM, UMKO Adakan Lokakarya Bersama Stakeholder Internal

LAMPUNG UTARAPENDIDIKAN

Lampung Utara-
Untuk memantapkan kurikukulum yang telah disusun dan agar sesuai dengan kebutuhan, maka dalam peninjauan dan penyusunan kurikulum MBKM ini ada tiga Program Studi (Prodi) dari FKIP UMKO pemenang bantuan dana pendidikan Kurikulum MBKM dari Kementerian Pendidikan menggelar Lokakarya Kurikulum Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM), Kamis (22/10/2020).

Lokakarya ini dilakukan secara langsung dengan dihadiri oleh 42 stakeholder internal dari Universitas Muhammadiyah Kotabumi.

Sambutan Rektor Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) Sumarno menyampaikan apresiasi sebesar-besarnya kepada seluruh tim penyusun Kurikulum MBKM karena telah bekerja dengan giat dalam penyusunannya.

Baca Juga:  Ratusan Mahasiswa IIB Darmajaya Padati Aula Pascasarjana, Ikuti Talkshow Technopreneur

Ia juga mengingatkan kepada seluruh peserta yang hadir mengikuti kegiatan Lokakarya Kurikulum MBKM agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi dan menjaga kesehatan agar terhindar dari bahaya Covid-19 yang sedang merebak saat ini.

Selain itu, Sumarno juga mengucapkan selamat atas dilantiknya Prof. Yuliansyah, S.E.,M.SA.,Ph.d.,Akt. sebagai Kepala LLDIKTI wilayah 2.

Sementara Ketua Panitia kegiatan Lokakarya Pengembangan Kurikulum MBKM, Dr. Purna Bayu Nugroho menuturkan, kegiatan ini diikuti sekitar 42 peserta dari atau seluruh dosen dari tiga prodi pemenang bantuan dana pendidikan Kurikulum MBKM yaitu PBSI, PBI dan PMTK.

Baca Juga:  Usaha Maket dan Miniatur, Alumni IIB Darmajaya Ini Beromset Belasan Juta

Dikatakannya, Lokakarya Kurikulum MBKM ini juga bertujuan untuk menghimpun berbagai masukan dan saran sebagai bahan perbaikan kurikulum tiga prodi tersebut.

“Semua masukan dan saran yang nantinya kami terima tersebut akan dibahas dan ditampung sebagai bahan penyempurnaan dokumen kurikulum MBKM dari ketiga prodi, ” tuturnya.

(Rls/ Andrian Folta)

 495 kali dilihat