Sosok Teladan Pratu Ajmal, Personil Satgas TMMD Ke 110 Kodim 1206/PSB Yang menjadi Pembina Olahraga SD 05 Pengkadan

TMMD

Pengkadan – Di sela-sela kesibukan nya mengerjakan program TMMD Ke 110 Kodim 1206/PSB sasaran fisik berupa pembukaan jalan sepanjang 3,8 Km yang menghubungkan Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan dengan Desa Beringin, Kecamatan Hulu Gurung. Pembuatan 7 jembatan dan 9 gorong-gorong Pratu Ajmal di setiap hari jumat nya menjadi pembina olahraga SD 05 Pengkadan. Jumat, (12/03/2021)

Pratu Ajmal di tunjuk oleh Dan SSK Letda Inf Eko Sutanto bukan tanpa sebab, dimana ia memang mempunyai kelebihan di bidang olahraga khususnya. Ia di tunjuk oleh Dan SSK atas persetujuan kepala sekolah SD 05 Pengkadan Bapak Syahdana (57). Di setiap hari Jumat Ajmal memberi pembinaan olahraga kepada siswa siswi tersebut.

Baca Juga:  Satgas TMMD ke-110 Melaksanakan Rapid Test Bersama Anggota Polri

Ajmal mengatakan “Ia mempunyai kelebihan di bidang olahraga pada saat ia di sekolah SMP dulu, dimana ia sangat aktif di dunia olahraga dan beberapa kali berprestasi di sekolahnya di bidang olahraga Bola Voli khususnya. Setelah menjadi seorang prajurit TNI-AD kemampuan itu terus saya asah sampai pada kesempatan sekarang saya menjadi pembina di SD 05 Pengkadan di sela-sela kegiatan TMMD ini. Saya sangat bangga di percaya menjadi pembina mereka, dan saya akan memberikan ilmu dan motivasi yang saya punya ke mereka untuk bekal mereka ke depan nya,” Ucap Ajmal.

Baca Juga:  Satgas Pra TMMD Menimbun Rumah Bantuan

Letda Inf Eko Sutanto mengatakan “Dengan keterlibatan nya personil satgas TMMD menjadi pembina olahraga di SD 05 Pengkadan ini di harapkan bisa menjadi contoh dan panutan untuk para personil satgas TMMD lainnya. Khususnya untuk siswa-siswi yang di berikan ilmu tentunya. Semoga mereka bisa meresap ilmu nya dan mempunyai bekal untuk masa depan mereka .” Tutup Dan SSK. (Erk/1206)

 273 kali dilihat