Super Agus Bukan Superman

JAWA TIMUR

Tulungagung,lampungvisual.com-
Hari demi hari pelaksanaan TMMD terus berlanjut. Suasana kekompakan dan gotong royong terus dilakukan dan semakin kentara. Disetiap lokasi terdengar canda tawa renyah dari satgas dan warga masyarakat. Semua itu membuat suasana Desa seperti tidak sepi, bahkan kelihatan semakin ramai dan begitu ceria masyarakatnya.

Namun, ada satu tempat yang saat ini menjadi perhatian yakni rumah Agus, salah seorang warga Desa ngepoh yang mendapat Bantuan RTLH. Bukan masalah rumah yang menjadi perhatian semua orang, namun tenaga super yang dimiliki Agus yang selalu menjadi perhatian.

Baca Juga:  Pengaspalan Jalan, Satgas TMMD 110 Bojonegoro Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

Istilah gotong royong, kerja bareng, kalau Agus yang buat campuran atau adonan semen warga lainnya hanya jadi penonton, karena cukup dia sendiri yang membuat adonan sudah selesai. Tapi itulah Agus, yang memang orangnya sangat kuat bekerja dan rajin. Tenaganya juga melebihi orang lain. Oleh karena itu, maka dia disebut super Agus bukan Superman.

“Disetiap tempat TMMD pasti ada hal- hal yang menarik dan jadi perhatian. Justru dari hal yang menarik seperti itulah suasana TMMD begitu hidup bahkan menambah suasan kekeluargaan semakin erat. Yang mana, hubungan antar tetangga semakin kuat bahkan semakin erat. Dengan begitu maka konsep gotong royong akan semakin mapan,” kata Serda Nurhadi, Sabtu (11/7/2020).

Baca Juga:  Berjibaku, Masyarakat Bersama Satgas TMMD Bojonegoro Ratakan Pasir

Bilamana adat dan budaya di desa semakin dimengerti dan dipahami, maka sangat diyakini bahwa desa itu akan cepat maju dan sejahtera.Maju dari ekonomi maupun maju secara masyarakatnya. (*)

 462 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.