Sutomo: “Semangat TNI yang Patut Dihargai”

JAWA TIMUR

Tulungagung,lampungvisual.com-

Demi kemajuan suatu desa diperlukan niat dan tindakan yang nyata dalam mewujudkan cita-cita yang diinginkan. Terlebih lagi, dengan adanya program TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD 108 ini, tentu akan sangat bermanfaat positif bagi kemajuan bagi warga Desa Ngepoh, Kecamatan Tanggunggunung, Kabupaten Tulungagung ini.

Dengan semangat gotong royong serta satu tekad dan satu tujuan yang dimiliki bersama-sama, baik antara anggota TNI dan juga warga desa Ngepoh ini, mereka yakin, impiannya dapat terwujud dengan baik.

Hal ini diungkapkan oleh Sutomo, warga Desa Ngepoh, Kecamatan Tanggunggunung, Sabtu (18/7/20). Ia mengatakan, “Saya yakin semua pekerjaan yang dilakukan dengan gotong royong ini dapat diselesaikan dengan baik seiring berjalannya waktu sehingga dapat bermanfaat bagi warga desa Ngepoh ini.”

Sementara itu, Serma Imam juga meyakinkan bahwa sebentar lagi apa yang akan diharapkan oleh warga desa ini dapat terealisasi. Tentu saja ini berkat kerja sama yang kuat antara Satgas TMMD dan warga desa yang selalu ikut bahu membahu dalam mewujudkan satu impian dengan dibarengi dengan semangat yang tinggi. (*)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *