Tak Kenal Lelah, TNI dan Warga Sampai Larut Malam Kerjakan Pengaspalan Sasaran Fisik TMMD

TMMD

Banjar – Malam hari tak jadi halangan anggota TNI dan warga masyarakat untuk bisa selesai sesuai waktu yang ditentukan. Ini yang ditunjukan anggota TNI AD dan warga Desa Batulawang menyelesaikan pekerjaan sasaran fisik dalam kegiatan TMMD ke-111 Kodim 0613/Ciamis Tahun 2021.

Pantauan di lapangan pada Selasa malam, 29 Juni 2021, sejumlah anggota TNI yang tergabung dalam satuan kerja Program TMMD ke-111 Kodim 0613/Ciamis bersama warga Dusun Karangsari tetap melakukan pengaspalan jalan yang menjadi sasaran fisik. Pengerjaan ini dimonitor langsung oleh Komandan SSK Kapten Inf Jamino.

“Ini sengaja kami lakukan sampai larut malam agar bisa selesai sesuai target waktu. Selain itu karena faktor cuaca yang tidak menentu sehingga mengharuskan kita melakukan pekerjaan di malam hari,” ujar Dansatgas TMMD ke-111 Kodim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P., melalui Komandan SSK Kapten Inf Jamino, Rabu (30 Juni 2021).

Kapten Inf Jamino menambahkan, anggota dan warga tampak antusias dan tak terlihat lelah melakukan pengerjaan salah satu sasaran fisik di Program TMMD ke-111 di Kota Banjar. Tampak semangat mereka semua mengerjakannya agar bisa segera dimanfaatkan oleh warga, sebab jalan itu merupakan akses penghubung warga di Desa Batulawang Kota Banjar dan wilayah Kecamatan Purwodadi Kabupaten Ciamis.

“Kita bekerja sampai malam hari agar selesai secepatnya. Kita berusaha memberikan hasil yang terbaik untuk masyarakat karena ini perbaikan akses jalan ini sangat dinantikan oleh seluruh warga Desa Batulawang. Sehingga nantinya masyarakat dapat menikmati jalan yang bagus dalam menggerakan roda perekonomian dan membuatnya hidup sejahtera,” pungkasnya.

Loading