Teh Manis Bantu Lepaskan Dahaga di Lokasi TMMD

JAWA TENGAH

KENDAL –
Sertu Sujarwono Kodim 0715/Kendal bersama masyarakat menikmati segelas air teh manis untuk melepas dahaga dalam kegiatan TMMD Reguler ke 109 Desa Sendang kulon, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.

Dengan minum bersama tersebut dijadikan sarana bagi anggota Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) untuk menjalin keakraban dengan warga guna menjalin persatuan yang kuat demi mengikat tali persaudaraan antara TNI dengan warga masyarakat Desa Sendang kulon Kecamatan Kangkung.

Baca Juga:  Tokoh Adat di Puro Mangkunegaran Menjadi Sasaran Komsos Babinsa Kelurahan Keprabon, Ini Alasannya

Melalui program TMMD Reguler 109 mereka nampak seperti menganggap teman dengan saudara. Salah satu warga masyarakat, Siswanto (54), mengatakan, suasana akrab dan membaurnya para TNI menjadikan seperti teman dan saudara sendiri.

“Karena setiap hari kita selalu bertemu bahkan bercanda senda gurau di saat melaksanakan kegiatan program TMMD maupun saat santai, yang penting kami sebagai warga bisa menunjukkan rasa sopan santun kepada bapak TNI,” ungkapnya. (Pendim 0715/Kendal)

 307 kali dilihat