Terus Bergerak Menolong, Kitabisa.com Galang Donasi Borong Dagangan UMKM Kuliner dan Warung Kelontong

Terus Bergerak Menolong, Kitabisa.com Galang Donasi Borong Dagangan UMKM Kuliner dan Warung Kelontong
KABAR BAIK DITENGAH PANDEMI -- Poster digital program donasi sosial ktbs.in/borongumkm yang digalang lembaga urun dana penggerak perubahan sosial sejak berdiri 2013 silam, Kitabisa.com. | Twitter
BANDAR LAMPUNG

“Terus Bergerak Menolong, Kitabisa.com Galang Donasi Borong Dagangan UMKM Kuliner dan Warung Kelontong”.

Bantuan diberikan, berbentuk memborong dagangan UMKM untuk kemudian dibagikan pada warga membutuhkan yang terdampak COVID-19. “Bentuk bantuan bukan berupa bantuan modal, melainkan kami akan membeli dagangan UMKM untuk dibagikan kepada yang membutuhkan. Bantuan adalah hasil donasi #OrangBaik yang diamanahkan pada Kitabisa,” lanjut keterangan itu.

Syarat UMKM pendaftar? “UMKM yang mendaftar harus sudah aktif melakukan kegiatan jual beli, bukan sebatas ide. Saat ini UMKM yang bisa mendaftar baru di wilayah: Jabodetabek, Bandung, Semarang, Jogja, Surabaya, Lampung, dan Medan. Untuk saat ini, UMKM di luar wilayah yang disebutkan belum bisa mendaftar. Untuk saat ini, jenis UMKM yang bisa ajukan bantuan hanya UMKM bidang kuliner atau warung kelontong (warung kebutuhan pokok),” jelas sudah.

Baca Juga:  Bappeda Provinsi Lampung telah melaksanakan FGD Misi I Rancangan Awal RPJMD

Cara mengeksekusi pendaftaran? Klik tautan ktbs.in/borongumkm. Daftarkan diri, login akun Google email (Gmail) Anda, isi sesuai petunjuk. Terangkum, isian data diminta meliputi nama lengkap, nama usaha, wilayah usaha, alamat KTP, alamat usaha, telepon/HP, akun media sosial (Instagram, Facebook, Twitter, TikTok), jenis usaha, jumlah omset harian sebelum-sesudah pandemi, unique selling point/keunikan UMKM dibandingkan UMKM sejenis lainnya, penjelasan singkat kegiatan sosial yang UMKM Anda pernah lakukan/terlibat, upload foto/dokumen Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) jika ada, dan upload foto produk/warung usaha.

 1,795 kali dilihat

Tagged