Tetap Patuhi Protokol Penyuluhan Pelaksanaan TMMD 109 Lamongan

KODIM LAMONGAN

Lamongan,- Meskipun wabah pandemi Covid-19 yang saat ini mewabah di berbagai Negara bahkan di Indonesia, namun tak menyurutkan semangat TNI dan juga warga masyarakat desa dalam menyambut kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa yang saat ini dilaksanakan.

TNI Manunggal Membangun Desa atau yang lebih dikenal dengan TMMD merupakan persembahan TNI dalam ikut serta membangun masyarakat Indonesia yang tangguh dalam aspek peningkatan ekonomi warga dan juga pemerataan pembangunan di segala bidang.

Baca Juga:  Satgas TMMD ke 109 Kodim 0812/Lamongan Salurkan 200 Paket Sembako ke Warga Tidak Mampu

Danki Satgas TMMD Kapten Chb Suroso sangat berterimakasih atas kedatangan para warga yang begitu antusias mengikuti penyuluhan tentang pelaksanaan TMMD di Desa Tebluru.

“Saya gembira melihat antusias warga Desa Tebluru ini mengikuti penyuluhan yang sudah diprogramkan dalam TMMD ke 109 Kodim Lamongan Di Desa Tebluru Kecamatan Solokuro ini”

Sementara itu, Kades Hamtoro juga merasa bangga dengan warganya yang memiliki antusias yang tinggi ini. Ia pun meyakini, pelaksanaan TMMD yang ada di desanya, kedepan dapat membawa perubahan sehingga desanya menjadi desa yang mandiri dengan pendapatan ekonomi yang meningkat.

 286 kali dilihat