Tiap Hari Selama Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Polres Tulang Bawang Bagikan 85 Nasi Kotak Gratis

Tiap Hari Selama Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Polres Tulang Bawang Bagikan 85 Nasi Kotak Gratis
TULANG BAWANG

Tulang Bawang, (LV)-
Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, menggelar kegiatan bantuan sosial (bansos) dengan sasaran utama warga lanjut usia (lansia), warga kurang mampu, dan pengidap penyakit menahun yang sedang melaksanakan ibadah puasa Ramadhan 1444 H.

Kegiatan bansos ini berlangsung mulai hari Sabtu (25/03/2023), sekitar pukul 17.00 WIB, secara serentak di wilayah hukum Polres Tulang Bawang dan Polsek jajaran.

“Mulai kemarin atau tepatnya puasa ketiga, saya bersama pejabat utama (PJU) Polres dan para Kapolsek jajaran melaksanakan bansos berupa pembagian nasi kotak gratis kepada lansia, warga kurang mampu, dan pengidap penyakit menahun yang berpuasa Ramadhan 1444 H,” kata Kapolres Tulang Bawang, AKBP Jibrael Bata Awi, SIK, Minggu (26/03/2023).

Baca Juga:  Beli Barang Hasil Kejahatan, Pria 33 Tahun Ditangkap Polsek Banjar Agung

Kegiatan bansos ini, lanjut AKBP Jibrael, akan terus dilakukan oleh dirinya bersama para PJU Polres dan Kapolsek jajaran selama bulan suci Ramadhan 1444 H atau sampai dengan puasa ke-30 di bulan Ramadhan tahun 2023.

“Setiap harinya kami telah menyiapkan sebanyak 85 paket nasi kotak gratis, yang mana pembagian nasi kotak tersebut kami lakukan secara door to door (rumah ke rumah) sehingga benar-benar tepat sasaran,” papar perwira dengan melati dua dipundaknya.

Baca Juga:  Kurang Dari 24 Jam, Polsek Dente Teladas Tangkap Pelaku Curanmor

Kapolres menerangkan, adapun tujuan kegiatan bansos ini adalah sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati dari Polri khususnya Polres Tulang Bawang kepada warga masyarakat yang ada di wilayah hukumnya.

“Kegiatan bansos yang kami lakukan setiap hari mulai dari puasa ketiga hingga puasa ke-30 nanti adalah murni sebagai bentuk kepedulian, dan rasa empati dari kami kepada warga lansia, kurang mampu dan pengidap penyakit menahun selama bulan suci Ramadhan 1444 H,” terangnya.

Alumni Akpol 2001 menambahkan, mudah-mudahan bansos yang kami berikan secara gratis ini bisa sedikit meringankan beban ekonomi warga dan kelak akan menjadi amal, serta ladang ibadah bagi kami seluruh personel Polres Tulang Bawang. (*)

 294 kali dilihat