TMMD Bojonegoro, Irjenad Pamit Perangkat Desa Ngrancang Tambakrejo

JAWA TIMUR

Bojonegoro-
Pelaksanaan TMMD di Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro mendapat kunjungan dari Letjen TNI Benny Susianto,S.I.P.

Tidak hanya berkunjung saja, namun Letjen TNI Benny Susianto,S.I.P juga menyerahkan sejumlah bantuan secara simbolis kepada masyarakat di Desa Ngrancang.

Usai penyerahan bantuan tersebut, seluruh rombongan langsung melanjutkan perjalanan dan berpamitan dengan Perangkat Desa Ngrancang.

“Sebelum melanjutkan perjalanan, kami tentunya berpamitan kepada unsur pemerintah di Desa Ngrancang,” ujar Letjen TNI Benny Susianto,S.I.P.

Baca Juga:  Babinsa Koramil Kedungadem Bojonegoro hadiri acara Launching Posyandu Remaja

Sebelumnya, Letjen TNI Beny Susanto menyerahkan sejumlah bantuan berupa paket sembako secara simbolis kepada para penerima manfaat Desa Ngrancang di Balai Desa Ngrancang.

“Kami memberikan sembako secara simbolis kepada warga Desa Ngrancang,” ujar Irjenad Letjen TNI Benny Susianto,S.I.P, Kamis (18/3/2021).

Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa bantuan tersebut diharapkan bisa bermanfaat serta membantu meringankan kebutuhan sehari-hari.

“Bantuan ini semoga bisa bermanfaat untuk warga Desa Ngrancang. Di tengah pandemi Covid-19 ini saling membantu antar sesama menjadi hal penting,” tandasnya. (Pendim 0813)

 203 kali dilihat