TMMD Membuat TNI Kian Dekat Dengan Rakyat

TMMD

Banjar – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-111 di Kecamatan Pataruman Kota Banjar, tidak hanya membawa kemajuan terhadap infrastruktur desa, tetapi juga membuat TNI semakin dekat dengan rakyat.

“Kami senang karena mereka (anggota TNI) sudah seperti keluarga sendiri. Kami bangga dengan mereka. Kami merasa terharu,” kata Desri, salah seorang warga setempat, Kamis(17/06/2021).

TMMD Reguler ke-111 dilaksanakan di Desa Batulawang Dusun Karangsari Kota Banjar mulai 15 Juni hingga 14 Juli nanti. Selama kegiatan berlangsung dalam satu bulan, prajurit TNI tinggal di rumah-rumah warga desa setempat.

Baca Juga:  Dandim Beri Sambutan Pada Pembukaan Resmi TMMD 111 Kodim 0718/Pati.

Seperti yang dirasakan Desri yang yang dibantu menyebrangi jembatan sebelum jembatan di rehab,Jembatan gantung sudah tidak layak dilewati dengan kondisi yang memprihatinkan.Desri dibantu oleh Bapak TNI dari Satgas TMMD  dibantu membawakan troli saat melintas jembatan.

Komandan Kodim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P sangat berterima kasih karena masyarakat menerima anggotanya dengan penuh kekeluargaan. Dia juga berterima kasih atas bantuan masyarakat terhadap semua rangkaian dalam kegiatan TMMD ini.

Baca Juga:  Diskusi Sehat, Satgas Jelaskan Program TMMD 110 Kodim Bojonegoro

“Dukungan dan bantuan masyarakat sangat besar perannya dalam menyukseskan TMMD ini. Tanpa dukungan masyarakat, hasilnya tidak akan maksimal. Mudah-mudahan semua berjalan lancar sampai kegiatan selesai dan membawa manfaat besar bagi masyarakat,”imbuhnya.

Loading

Tagged