Muslim Fash Forward: Tokopedia Dukung UMKM Lokal Majukan Industri Fesyen Indonesia

Muslim Fash Forward: Tokopedia Dukung UMKM Lokal Majukan Industri Fesyen Indonesia
Muslim Fash Forward 1 [ki-ka] Direktur Pemasaran Ekonomi Kreatif Kemenparekraf, Yuana Rochma Astuti, Pemilik Usaha DOA, Dewi Sandra, Pemilik Usaha Gonegani, Khairul Gani, Pemilik Usaha Deenay, Trini Midiati Yuniar dan Category Development Senior Lead Tokopedia, Aldhy Darmayo dalam acara Media Gathering Muslim Fash Forward: Tokopedia Dukung UMKM Lokal, Majukan Industri Fesyen Indonesia, kemarin [1/9].
PRODUK & JASA

Muslim Fash Forward: Tokopedia Dukung UMKM Lokal Majukan Industri Fesyen Indonesia

Jakarta, 2 September 2022 –
Industri fesyen, khususnya fesyen muslim dan modest, kian berkembang pesat. “Fesyen terus menjadi salah satu kategori paling laris di Tokopedia. Kami juga mencatat, selama semester I 2022, produk paling laris di subkategori Fesyen Muslim antara lain gamis wanita, blus muslim dan hijab segi empat,” ujar Category Development Senior Lead Tokopedia, Aldhy Darmayo. (Terlampir data yang lebih

lengkap di halaman 2.)

Tingginya kebutuhan masyarakat akan produk fesyen muslim dan modest mendorong Tokopedia berkolaborasi dengan berbagai mitra strategis, termasuk UMKM lokal, dalam menghadirkan kampanye tahunan Muslim Fash Forward (MFF) hingga 9 September 2022.
Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Angela Tanoesoedibjo menyampaikan, “Saya ingin memberikan apresiasi kepada Tokopedia yang konsisten dalam memberikan pendampingan kepada UMKM ekonomi kreatif agar berdaya saing dan berkembang di era digital ini. Dengan berbagai terobosan dan inovasi, Tokopedia berhasil memajukan bisnis dari sekitar 12 juta UMKM di seluruh Indonesia.”

Baca Juga:  Eigerindo Memilih Aptos Technology Guna Mendukung Berbagai Macam Kebutuhan yang Berpusat pada Pelanggan

Muslim Fash Forward: Tokopedia Dukung UMKM Lokal Majukan Industri Fesyen Indonesia

Muslim Fash Forward: Tokopedia Dukung UMKM Lokal Majukan Industri Fesyen Indonesia
Sesi diskusi bersama Direktur Pemasaran Ekonomi Kreatif Kemenparekraf, Yuana Rochma Astuti (tengah), dan Category Development Senior Lead Tokopedia, Aldhy Darmayo (kanan).

Wakil Menteri Angela yakin kampanye Muslim Fash Forward bisa semakin mendongkrak transaksi modest fashion tanah air terutama produk dan brand modest fashion produksi dalam negeri.

MFF 2022 menghadirkan beragam pilihan produk fesyen muslim dan modest termasuk dari UMKM lokal, serta berbagai promo menarik untuk berbelanja lebih hemat, seperti diskon hingga 90%, cashback hingga Rp100.000, flash sale mulai dari Rp1.000, serta peluncuran eksklusif dari para pegiat usaha fesyen muslim dan modest lokal.

Baca Juga:  Sudahkah Mendengarkan “Nodus Tollens” Sebuah EP Kisahkan Perjalanan Hidup
Muslim Fash Forward: Tokopedia Dukung UMKM Lokal Majukan Industri Fesyen Indonesia
Koleksi produk eksklusif baru dari DOA yaitu ‘Lucia Series’ yang terinspirasi dari kota Andalusia.

Gonegani, Deenay dan DOA adalah contoh pegiat usaha lokal yang memanfaatkan platform digital Tokopedia untuk memulai dan mengembangkan bisnis, salah satunya dengan berpartisipasi dalam kampanye MFF 2022.

Pemilik usaha Gonegani, Khairul Gani, mengatakan, “Sejak bergabung dengan Tokopedia, kami bisa menjangkau pasar sampai ke Papua. Tokopedia bahkan menyumbang hingga puluhan juta rupiah dari keseluruhan omzet kami.” Pada kampanye MFF 2022, Gonegani akan meluncurkan koleksi eksklusif dengan bahan premium yang mengusung konsep elegan, simpel, dan menawan.

Di sisi lain, ada Deenay yang bergabung dengan Tokopedia sejak 2019. Pemilik usaha Deenay, Trini Midiati Yuniar mengatakan Deenay rutin mengikuti kampanye Tokopedia. “Setiap mengikuti kampanye di Tokopedia, transaksi Deenay bisa melonjak hingga 70%. Pada MFF 2022, kami akan meluncurkan koleksi eksklusif terbaru di Tokopedia dengan tema geometriccolor,” jelas Trini.

Baca Juga:  Ayo Ikuti, Lomba Iklan Layanan Masyarakat Bersama Polda Lampung

Selain, Gonegani dan Deenay, ada juga DOA. Usaha milik selebriti Dewi Sandra ini menghadirkan koleksi busana muslim yang sesuai syariat Islam, namun tetap modern dan modis. Koleksi DOA terinspirasi dari cerita di dalam Al Qur-an, cerita muslim dan tokoh muslim

“Tokopedia berkontribusi hingga 40% dari keseluruhan omzet penjualan DOA. Bahkan di tahun 2022 terjadi peningkatan transaksi yang signifikan dibandingkan dengan 2021. Pada MFF 2022, DOA akan mengeluarkan produk eksklusif baru ‘Lucia Series’, yang terinspirasi dari kota Andalusia, sebuah kota yang menyimpan cerita mengenai perkembangan Islam,” jelas Pemilik usaha DOA, Dewi Sandra.

Dilansir via email:  Tokopedia Hyperlocal [email protected]

Youtube:Lampungvisual.com

 242 kali dilihat

Tagged