Tugas TMMD, TNI Dapat Banyak Orderan Kerja

JAWA TENGAH

Purwodadi, lampungvisual.com-
Tak disangka saat tugas di pelaksanaan TMMD Reguler ke -108 Kodim 0717/Purwodadi, di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, TNI Satgas mendapat banyak orderan pekerjaan di desa setempat.

Tak ingin mengecewakan, apapun bentuk tawaran kerja itu diterima dan dijalankan dengan baik oleh TNI Satgas TMMD. Sebut saja, mulai memabngun gapua Dusun, gapura MIN. Bahkan tawaran kerja itu datang dari Madrasah yang ada di desa sasaran, yakni memantau pembuatan sumur cor di Madrasah Asyahada, Dusun Gadon, Desa Tambakselo.

Baca Juga:  Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H, Ini Yang Disampaikan Dandim Kepada Anggotanya

Menurut Babinsa Tambakselo, Serda Suparman, sebenarnya kurang pas jika dikatakan bahwa keterlibatan para TNI anggota Satgas TMMD di berbagai pekerjaan di luar program TMMD, sebagai tawaran kerja.

”Yang pas, Tentara anggota Satgas TMMD itu melibatkan diri di sejumlah kegiatan di luar program TMMD di Tambakselo. Tidak menerima imbalan karena memang Tentara juga tidak mau dibayar saat membantu pekerjaan itu,” jelas Babinsa Serda Suparman. (Pendim Purwodadi)

 351 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.