Waktu Istirahat Menjadi Sarana Kedekatan Satgas TMMD Dan Warga

Waktu Istirahat Menjadi Sarana Kedekatan Satgas TMMD Dan Warga
JAWA TENGAH

Wonogiri –
Sudah lebih dari Dua pekan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa(TMMD) Reguler ke 118 Kodim 0728/Wonogiri di Desa Rejosari, Kecamatan Jatisrono berjalan. Hal ini menandakan, kegiatan TMMD tinggal menyisakan beberapa hari lagi dari waktu yang ditentukan, Senin(09/10/23).

Beberapa pekerjaan yang belum selesai pun di kejar sebelum penutupan TMMD. Namun demikian, sisa waktu sebelum pelaksanaan TMMD ditutup, tidak disia-siakan oleh aggota Satgas untuk terus mendekatkan diri dengan masyarakat setempat, terlebih saat waktu istirahat, di sela-sela pekerjaan.

Baca Juga:  Himbau warga dan Bagikan Masker, petugas gabungan wilayah Grogol intensifkan patroli cegah pelanggaran Prokes

Seperti yang terlihat saat kegiatan istirahat, satgas dan warga bersenda gurau melepas penat sembari menikmati minuman maupun makanan ringan yang telah disediakan warga. Kegiatan ini rutin dilakukan oleh anggota Satgas TMMD dan masyarakat, guna mempererat jalinan silaturhami dan kekompakan dengan Rakyat terus terjaga.

Terlihat masyarakat juga merasa sangat gembira dengan kegiatan makan siang bersama anggota Satgas TMMD ini. Kegiatan makan siang seperti inilah yang akan membuat kekompakan antara anggota Satgas TMMD dan masyarakat akan semakin erat.

Baca Juga:  Tempat Prajurit Menginap Juga Ditinjau Tim Wasev

Terpisah Dansatgas Letkol Inf Deny Octavianto terpisah berharap, masyarakat dan anggota satgas TMMD Ke 118 dapat lebih bersemangat utuk menyelesaikan pekerjaan sasaran TMMD, agar lebih cepat selesai dan dapat membawa manfaat yang baik untuk masyarakat “, harapnya.

(Arda 72).