Warga Pun Sudah Mulai Rasakan Jalan TMMD Kodim Kendal

JAWA TENGAH

KENDAL, LV – Jalan sepanjang 1.200 meter yang di bangun Satgas TMMD Reguler ke 109 Kodim 0715/Kendal, di Desa Sendangkulon Kecamatan Kangkung yang menghubungkan Dusun Kacangan Lor dengan Dusun Pening, telah di rasakan oleh warga.

Menurut Suparjo (48) warga Desa Sendangkulon dirinya sudah merasakan manfaat jalan yang di bangun oleh Satgas TMMD, yang merupakan akses baru untuk warga Desa Sendangkulon khususnya Dusun Pening.

Baca Juga:  Setenggok Buah Pisang Supiyati, Pendorong Semangat Bagi TNI di Lokasi TMMD

Menurutnya, jalan tersebut benar-benar memiliki manfaat dalam melancarkan transportasi bagi masyarakat Desa.

“Jalan baru ini sangat memudahkan kami warga pening untuk melakukan aktivitas transportasi menuju ke pusat Desa, dikarenakan hal ini bisa memudahkan serta mempercepat jarak tempuh, ” ucap Suparjo. (Pendim 0715/Kendal)