Ade Utami Dorong Diselesaikannya Gedung Perpustakaan Provinsi

Bandar Lampung (LV) – Para relawan literasi dari 15 kabupaten/kota berkumpul dan berdiskusi terkait isu akan alih fungsi Perpustakaan termegah di Provinsi Lampung. Kegiatan terlaksana di Warung Ayam geprek reyhan sukarame pada hari Sabtu (13/03)

Hadir pula pada pertemuan itu ketua Fraksi PKS DPRD Provinsi Lampung Ade Utami Ibnu yang juga merupakan anggota dari Relawan Literasi, dalam sambutannya ade menyampaikan bahwa komunitas literasi ini bergerak mandiri dengan semangat mengabdi untuk membuka ruang-ruang belajar dan membaca di pelosok-pelosok desa.

Berkarya, bergerak dengan membuka perpustakaan dengan berbagai bentuk seperti rumah baca, ontel pustaka, motor pustaka, dan perahu pustaka.

Diskusi literasi yang mengusung tema “Bergerak Bersama Mewujudkan Lampung sebagai Provinsi Literasi” dihadiri peserta yang seluruhnya adalah pegiat relawan literasi dari 15 kabupaten kota se Provinsi Lampung sangat mendukung hadirnya gedung perpustakaan modern, dan siap mewujudkan lampung sebagai provinsi literasi ujar salah satu peserta Gunawan Handoko.

Semangat mereka tak pernah padam bahkan terus membara, adanya isu alih fungsi gedung baru perpustakaan membuat mereka prihatin dan kecewa. Karenanya mereka berkumpul untuk menyatakan mendukung diselesaikannya segera gedung perpustakaan provinsi yang megah, modern dan membanggakan rakyatnya. Tujuan mereka sangat mulia yaitu menjadikan Provinsi Lampung sebagai Provinsi Literasi dan bisa setara dengan provinsi literasi dunia lainnya. Pertemuan sore tadi terbilang dadakan, tapi seru dan bermakna. Ujar Ade Utami Ibnu.

Sebelumnya, sempat mencuat bahwa akan terjadi alih fungsi Perpusatakaan menjadi mal. Sehingga ade utami langsung bertemu dengan sekretaris daerah untuk mengklarifikasi bahwa perpustakaan daerah akan tetap pada fungsi awal yaitu menjadi perpustakaan bukan menjadi alih fungsi lain apalagi menjadi mal.(ang)

Loading

Tagged