Ambrolnya Konstruksi pembangunan Embung Gilih Suka negeri Menuai Tanda Tanya

Featured Video Play Icon
VIDEO

Lampung Utara, lampungvisual.com-
Pembangunan Embung yang ditaksirkan menelan Anggaran miliaran rupiah, di Desa Gilih suka negeri, dusun sukaharjo, kecamatan Abung Selatan, kabupaten Lampung Utara, menuai rasa kecewa dan tanda tanya warga setempat. Minggu (06/06/2021)

Pembangunan embung yang menjadi harapan masyarakat, guna mengantisipasi minimnya sumber air di musim panas, kini kondisinya ambrol, seperti halnya dikatakan Ijal salah satu warga setempat.

Embung tersebut di bangun di atas tanah hibah masyarakat, kini kondisinya telah rusak, meski belum genap enam bulan selesai di bangun, dari awal pembangunan hingga saat ini tidak terpasang papan nama, keterangan proyek pekerjaan di lokasi, sehingga membingungkan warga sekitar.

Baca Juga:  LURAH RAWALAUT BAGI 1000 MASKER GRATIS

Pantauan di lokasi terdapat di berapa bagian kondisi Konstruksi embung rusak, diantaranya pintu air, belum lagi bronjong pelindung dan penguat struktur tanah, yang hanya terpasang pada bagian bawah dasar saja, sementara bagian atas dan tengah tidak terpasang, sehingga dikhawatirkan rawan longsor.
Warga berharap perhatian dari pemerintah baik itu dari kabupaten dan Provinsi lampung, untuk segera memperbaiki kerusakan tersebut, sehingga embung dapat benar-benar bermanfaat secara optimal bagi masyarakat sekitar. (Tim)

 734 kali dilihat

Tagged