Bentuk Peduli Masyarakat MCA Bagikan Sembako dimasa Pendemi Covid-19

WAY KANAN

Way Kanan : lampung visual.com

Ir.Hi.Marwan Cik Hasan Sebagai Anggota DPR RI dua periode dari Fraksi Demokrat, yang saat ini juga menjabat Wakil Ketua DP Demokrat dijakarta, dimasa Pendemi Covid-19 ikut peduli kepada masyarakat Kabupaten Way Kanan .

Melalui program Marwan Cik Hasan peduli membagikan ribuan paket sembako yang akan dibagikan ke seluruh Kecamatan di Way Kanan.

Raden Adipati Surya S.H.,M.M selaku Ketua Demokrat Dan Bupati Kabupaten Way Kanan ikut menyalurkan bantuan Anggota DPR RI yang duduk di Komisi XI.

Bersama Relawan Marwan Cik Hasan , Raden Adipati Surya menyalurkan bantuan ribuan paket sembako yang dimulai dari Kampung Kelahiran Marwan Cik Hasan di Kampung Way Tuba kecamatan Gunung Labuhan, .Jum’at (24/04/2020)

Baca Juga:  DPRD Way kanan lounching Media Center dan SMS Center

Sembako yang akan disalurkan di Kampung Way Tuba Kecamatan Gunung Labuhan sebanyak 350 Paket , yang berisikan 5 kg beras, 1 kg gula, 1 liter minyak makan dan 5 bungkus Indomie disetiap paketnya.

Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari Anggota DPR RI Lampung Ir. Marwan Cik Asan M.Mkepada masyarakat Kabupaten Way Kanan di masa Pendemi Covid 19.

Raden Adipati Surya mengatakan Alhamdulillah salah satu putra Terbaik Way Kanan yang saat ini duduk sebagai Anggota DPR RI Bapak Marwan Cik Hasan peduli dengan nasib masyarakat Way Kanan di masa Pendemi Covid-19.

Baca Juga:  Gelar syukuran tutup tebang dan giling ke 11 tahun 2019, PT PSMI bukukan hasil 144.950 ton Gula.

” Bantuan MCA jumlah nya ribuan Paket sembako akan kita bagikan secara bertahap dibulan Ramadhan ini.”ujat RAS.

RAS dalam membagikan sembako ini juga menghimbau dalam melakukan kegiatan setiap hari nya di luar rumah selalu memakai masker, rajin cuci tangan dengan sabun diair yang mengalir, jaga jarak dan hindari tempat-tempat keramaian.

Harapan Raden Adipati Surya selaku Bupati Kabupaten Way Kanan berharap hal ini menjadi pemicu bagi pihak-pihak lain untuk ikut serta bahu-membahu membantu baik masyarakat maupun tenaga kesehatan yang selalu setia melayani masyarakat way kanan dalam masa pandemi COVID-19 ini

Baca Juga:  Raden Adipati instruksikan kadernya raih kemenangan dengan cara benar dan tak curang

Penulis : (Deki)

 647 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.