Bimbingan Teknis Pengendalian Hewan Menular Strategis (PHMS) Rabies

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung, lampungvisual.com –

 Untuk meningkatkan kemampuan petugas dan meningkatkan koordinasi lintas sektoral dalam pengendalian dan pemberantasan PHMS, Dinas perkebunan dan peternakan provinsi lampung bekerjasama dengan Food of Agriculture (FAO) dan Direktorat Kesehatan Hewan Ditjen PKH Kementan RI melaksanakan Bimtek PHMS Rabies di hotel Yunna selama empat hari sejak minggu (22/4) hingga rabu (25/4/2018).

Rabies merupakan penyakit zoonosis yang ditularkan dari hewan penular rabies (HPR) ke manusia melalui gigitan.

Baca Juga:  Tingkatkan Profesionalisme, Pasukan Tempur Brigif-3 Marinir Latihan Tembak Reaksi

Di Provinsi Lampung kasus rabies terjadi secara sporadis hingga tingkat endemis, meskipun dari hasil pemeriksaan laboratorium Balai Veteriner Lampung kasus rabies cenderung menurun setiap tahunnya.

Sebagai ujung tombak pembangunan peternakan di Lampung, Petugas Kesehatan Hewan (Keswan) memegang peranan penting dalam pencegahan pengendalian dan pemberantasan penyakit hewan menular strategis tersebut.

Selain itu, diperlukan adanya koordinasi lintas sektoral yang melibatkan instansi terkait seperti Dinas Kesehatan, BKSDA dan BPBD.

Bimtek di ikuti oleh 30 peserta yang berasal dari Balai Veteriner Lampung, KLHK, Dinas Kesehatan dan Dinas yang membidangi fungsi peternakan dan keswan kabupaten.

Baca Juga:  Pengurus Daerah Srikandi TP Sriwijaya Provinsi Lampung Dikukuhkan

Bimtek dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Lampung Ir.Dessy Desmaniar Romas,MM didampingi Ka.Subdit Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Hewan, Direktorat Keswan Drh. Arief Wicaksono,M.Si.

Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, diharapkan peserta dapat memberikan pengetahuan dan keterampilan teknis kepada petugas lapangan dalam pengendalian pencegahan dan pemberantasan penyakit hewan menular.

Termasuk memiliki kemampuan melakukan pengendalian dan penanggulangan penyakit hewan menular di wilayah kerja masing-masing menuju Lampung bebas rabies 2020. (Endra Saputra)

 2,468 kali dilihat

Tagged

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.