Dandim 0105/Abar Kerahkan Prajurit Bersihkan Taman Makam Pahlawan Guna Mengisi Kegiatan Di Bulan Ramadhan

Dandim 0105/Abar Kerahkan Prajurit Bersihkan Taman Makam Pahlawan Guna Mengisi Kegiatan Di Bulan Ramadhan
ACEH BARAT

Aceh Barat, (LV)-
Guna mengisi kegiatan di Bulan Ramadhan, Dandim 0105/Abar Letkol Inf Muhammad Syafii Nasution mengerahkan Prajurit dari Koramil dan Posramil jajaran untuk melaksanakan aksi Bakti Sosial bergotong royong membersihkan Taman Makam Pahlawan (TMP) yang berlokasi di Desa Rundeng Lama Kecamatan Johan Pahlawan, Rabu (29/3/2023)

Dalam keterangan Rillisnya, Dandim mengatakan bahwa gerakan kolektif ini tidak hanya sebatas seremonial mengisi aktifitas di sela – sela Ramadhan saja, melainkan juga untuk menanamkan semangat kejuangan dan bentuk penghormatan kepada para Pahlawan yang telah berjasa dalam merebut kemerdekaan.

“Kebetulan sekali ini momennya sangat tepat yakni di Bulan Suci Ramadhan. Disamping itu juga, aksi Gotong Royong bersih – bersih Taman Makam Pahlawan ini sekaligus masuk dalam agenda rangkaian menyambut HUT Persit ke – 77 yang acara puncaknya jatuh pada tanggal 03 April 2023. Jadi, pada Hari – H nanti bagi Ibu – Ibu Persit yang akan melakukan tradisi Ziarah ataupun Tabur Bunga lebih afdhol karena kondisi areal TMP sudah bersih”, terang Dandim

Baca Juga:  Cucuran Keringat Babinsa Posramil 05/PC Membuat Rumah Warga Semakin Kokoh Dan Mempercepat Proses Pembangunan

Dandim menambahkan, kegiatan sosial ini juga dalam rangka melestarikan cagar budaya sejarah bangsa. Di sisi lain, secara tidak langsung momentum ini juga memberikan contoh kepada masyarakat agar peduli dan perhatian untuk merawat kebersihan di lingkungan sekitar Pemakaman.

“Dalam kesempatan ini Kita juga ingin mengirimkan pesan kepada masyarakat agar mau terlibat menjaga dan merawat kebersihan TMP dengan tidak hanya menggantungkan dari para Peziarah yang datang. Apalagi bertepatan di Bulan penuh kemuliaan ini, sudah sewajarnya Kita juga memuliakan para pendahulu kusuma bangsa. Pasalnya, bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pengorbanan para Pahlawannya. Termasuk lewat aksi bersih – bersih semacam ini, sederhana namun beribu makna”, imbuh Dandim

Baca Juga:  Babinsa Koramil 01/Sungai Mas Ajarkan Pelajar Tentang Wawasan Kebangsaan, Cinta Tanah Air Hingga PBB Dasar

Potret di lokasi, para Prajurit melakukan bersih – bersih yang menyasar rumput – rumput liar baik yang tumbuh subur di Atas Pusara hingga di sela – sela antara Makam satu dengan Makam lainnya.(*)

 106 kali dilihat