FKUB Karanganyar Sosialisasi Pendirian Tempat Ibadah dan Isu-Isu Kerukunan

JAWA TENGAH

KARANGANYAR –
Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Karanganyar , turut berpartisipasi di dalam kegiatan non fisik TMMD Reguler Ke-109 Kodim 0727/Karanganyar di Desa Jatiwarno, Kecamatan Jatipuro, Kabupaten Karanganyar.

Salah satunya yakni dengan memberikan sosialisasi tentang pendirian tempat ibadah dan isu-isu kerukunan, bertempat di Aula Balai Desa Jatiwarno, Kecamatan Jatipuro, Kabupaten Karanganyar.

Achmad Hudaya ketua FKUB Kabupaten Karanganyar mengungkapkan, Bahwa yang paling penting saat ini adalah bagaimana untuk menyadarkan setiap pemeluk agama untuk kembali ke kitab sucinya. Insya Allah kitab suci itu akan membawa kita kepada kebenaran . dan tidak ada agama manapun yang mengajarkan kekerasan, semua agama itu semua sama yaitu mengajarkan tentang kebaikan.

Baca Juga:  TMMD 109 Ajak Masyarakat Canda Tawa Agar Tidak Cepat Lelah

“Hidup itu yang Memayu Hayuning Bawono, yang artinya Bagaimana kehidupan yang menjadi kondusif guyup, rukun dan sejahtera,” jelas Achmad Hudaya. (hm/0727)

 369 kali dilihat