Implementasi Kampus Merdeka, Disnakkeswan Lampung MoU dengan Fisip UBL

Featured Video Play Icon
BANDAR LAMPUNGVIDEO

Bandar Lampung, lampungvisual.com –
Dalam rangka pelaksanaan Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka, Fisip Universitas Bandar Lampung (UBL) lakukan MoU dengan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Lampung di Aula Disnakkeswan Lampung, senin (7/12/2020).

Ir. Lili Mawarti, M. Si, Kepala Disnakkeswan Lampung menyambut baik kerjasama yang akan dilakukan. Menurutnya, melalui program kerjasama ini diharapkan mampu menjadi input ilmu dan pengalaman.

Baca Juga:  Budi Utomo Bupati Lampung Utara : Selamat Hut Ke-4 Tahun SMSI

Selain itu Lili menambahkan, pengalaman yang didapat di lapangan akan mengalir ke Perguruan Tinggi sehingga mampu meng-update bahan ajar dan pembelajaran dosen serta topik-topik riset yang relevan.

Sementara itu, Dekan Fisip UBL, DR. Ida Farida, M.Si mengatakan Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka merupakan Program Kementerian Pendidikan & Kebudayaan Republik Indonesia yang bertujuan memberi kemampuan kepada mahasiswa terhadap proses pembelajaran implementasi lapangan sekaligus mendapatkan pengalamanan dan pengetahuan baru secara langsung.

 558 kali dilihat