Inovator Juara 1 Nasional TTG Asal Tubaba Siap Terima Tantangan Gubernur Lampung

TULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat (LV) – Keluar mendapatkan predikat Juara 1 Nasional pada Teknologi Tepat Guna (TTG) Nusantara XXIII, di Cirebon, Provinsi Jawa Barat (Jabar), Rabu, (19/10/2022) yang lalu. Mesin Pencacah dan Penepung Multiguna karya kakak beradik Yuli Sunaryo dan Heri Irawan warga Tulang Bawang Barat (Tubaba), mengharumkan nama Lampung membuat Gubernur Arinal Djunaidi tertarik akan pengembangan inovasi tersebut.

Arinal menginginkan inovasi itu dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Lampung untuk menjadi pendamping dalam pemberdayaan para petani kopi.

Baca Juga:  PWI Tubaba Menerima Klarifikasi Dan Permohonan Maaf

“Kamu siap tidak menjadi pendamping petani kopi, jika siap nanti saya kirim ke Kabupaten Lampung Barat untuk mendampingi para petani kopi di sana menggunakan mesin ini. Bagus, saya pesan untuk dibuatkan mesin seperti ini 50 unit,” ujarnya saat berdialog bersama sang Inovator dalam rangkaian kegiatan Lampung Fair di Anjungan Tubaba, Kompleks PKOR Way Halim, Bandar Lampung, Sabtu (29/10/2022).

Sementara, Heri seorang inovator mesin pencacah tersebut menyatakan kesiapannya untuk berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Lampung.

Baca Juga:  Mau Service Tanpa Antri..?? Di TDM Pulung Kencana Jawabannya

“Saya siap, mesin untuk dipergunakan para petani kopi nanti akan disiapkan yang sesuai,” ucap Heri.

Diketahui mesin yang menjadi juara TTG itu bisa mewujudkan pertanian ramah lingkungan dan harganya ekonomis. (R/YP).

 222 kali dilihat

Tagged