Kapolres Lampung Tengah Gelar Konferensi Pers Pasca Operasi Sikat Krakatau

Kapolres Lampung Tengah Gelar Konferensi Pers Pasca Operasi Sikat Krakatau
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Lampung Tengah Gelar Konferensi Pers Pasca Operasi Sikat Krakatau 2021. (Photo: Dok-Hms)
LAMPUNG TENGAH

Lampung Tengah, lampungvisual.com-
“Kapolres Lampung Tengah Gelar Konferensi Pers Pasca Operasi Sikat Krakatau”.
Kapolres Lampung Tengah AKBP Wawan Setiawan, S.Ik Pimpin Kegiatan Konferensi Pers Pasca Pelaksanaan Operasi Sikat (OPS) Krakatau 2021 di Halaman Ruang Sat Reskrim Polres Lampung Tengah, Rabu (21/07/2021) pukul 13.00 WIB.

Dalam giat konferensi pers, AKBP Wawan menjelaskan, bahwa selama pelaksanaan Ops Sikat Krakatau 2021 yang berlangsung selama 14 (Empat Belas) hari Polres Lampung Tengah telah berhasil mengungkap seluruh Target Operasi (TO) yang ditetapkan yaitu sebanyak 9 TO dengan 9 LP (Laporan Polisi), 9 TO Orang, 1 TO Tempat dan 1 TO Barang

Baca Juga:  Gubernur Lampung Arinal Djunaidi bersama Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo Resmikan Peluncuran Kartu Petani Berjaya

Selain berhasil mengungkap TO, Polres Lampung Tengah juga berhasil mengungkap 39 Non TO LP (Laporan Polisi) dan berhasil mengamankan 39 Non TO Orang.

Lebih lanjut AKBP wawan menerangkan, sebanyak 48 orang tersangka berhasil ditangkap oleh Polres Lampung Tengah beserta Polsek Jajaran dengan rincian Perkara Curas sebanyak 7 Orang Tersangka, Perkara Curat sebanyak 40 Orang Tersangka, dan 1 Orang Tersangka dalam Perkara Pemerasan.

 649 kali dilihat

Tagged