Kapolres Lampung Tengah Gelar Ramah Tamah Bersama Jurnalist.

LAMPUNG TENGAH

Lampung Tengah, lampungvisual.com-
Jalin hubungan lebih dekat dan ciptakan suasana yang segar Kapolres Lampung Tengah (Lamteng) AKBP Purwanto Puji Suttan S.IK.MH, adakan ramah tamah bersama rekan – rekan Media (journalist/wartawan) di Polres Lampung Tengah. Rabu (18/10)
Hal tersebut disampaikan Kapolres Lampung Tengah, AKBP Purwanto Puji Suttan bersama para Kasat dan Pejabat Polres Lamteng saat ramah-tamah dengan sejumlah wartawan Lamteng.
“Sengaja saya mengundang teman – teman (wartawan) di acara ramah tamah malam ini untuk menciptakan kenyamanan hubungan kita, media massa juga diharapkan dapat menjadi corong atau penyampai kabar terhadap semua kegiatan kepolisian terutama di era saat ini di mana pengaruh media sosial karena mudahnya mengaksesnya,” katanya.
Melalui peningkatan program kerja dan kerja sama berbagai pihak, akan mampu mendukung terciptanya suasana aman dan kondusif, Menurutnya wartawan dan polisi adalah mitra kerja dan saling membutuhkan. Wartawan butuh informasi untuk dipublikasikan di media masing-masing. Sedangkan polisi juga butuh wartawan.
“Tanpa publikasi, publik tidak tahu apa program kerja polisi dan apa saja yang sudah dilakukan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,”tuntas AKBP. Purwanto Puji Sutan. (iswan).

 558 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.