Karya TNI Membelah Pedalaman Untuk Jalur Ekonomi Baru

ACEH BARAT

Aceh Barat, lampungvisual.com-
Selesai dibuka TMMD reg ke-108 oleh Bupati Aceh barat H. Ramli, MS dan penandatangan Mou antara Kodim 0105/Aceh Barat dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Aceh Barat, Dandim 0105/Aceh Barat Letkol Kav Nurul Diyanto, S.Pd beserta unsur Muspida plus Aceh Barat langsung meninjau ke lokasi TMMD reg ke-108 yang terletak di Desa Lango Kecamatan Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat, Selasa (30/06/2020).

Baca Juga:  Babinsa Koramil 01/SM Bantu Pengecoran Lantai Rumah Warga

Dandim beserta Muspida langsung meninjau posko TMMD dan dilanjutkan mengecek pengerjaan satu unit box culvert dan menelusuri jalan yang sudah dibuka pada saat pra TMMD satu minggu yang lalu.

Dandim 0105/Aceh Barat pada saat diwawancari mengatakan ” untuk akses jalan yang dilalui ini terdapat nya sungai-sungai kecil yang tidak bisa ditimbun sehingga harus dibuat box culvert supaya air bisa melintas dan jalan tidak rusak ”, ungkap Dandim.

Baca Juga:  Audiensi Dandim 0105/Abar Dengan Komisioner KIP Aceh Barat Membahas Pemilu Daerah Hingga Skala Nasional

Harapan Dandim pun agar masyarakat berperan serta semua, karena tujuan intinya TMMD ini kita bisa manunggal dengan Rakyat. Harapan kedepan akses yang sudah dibuat dapat dimanfaatkan secara maksimal, sehingga dengan adanya akses jalan ini akan mempermudah perekonomian masyarakat khususnya warga Desa Lango,”ucap Dandim.
Penulis: Pendim 0105/Abar

 526 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.