Kepala Kampung Segala Mider Menerima Penyerahan Senpi Dari Warga

LAMPUNG TENGAH

Lampung Tengah, lampungvisual.com-

Kepala Kampung Segala Mider Kecamatan Pubian Lampung Tengah, Terima 2 Unit Senjata Api (Senpi) dari masyarakat.

Senjata Jenis Refolver ini diserahkan masyarakat kepada Bambang Setiawan Aris dikediaman Senin (14/01/19) lalu.

Hal ini di sampaikan oleh Bambang Setiawan Aris saat dikonfirmasi langsung oleh media.

“Ya Alhamdulillah usaha yang saya terapkan kepada masyarakat membuahkan hasil dengan diserahkan 2 Unit Senpi jenis Revolver,”kata Bambang.

Upaya ini gencar dilakukan oleh Bambang karena mengingat semenjak menjadi Kepala Kampung Segala Mider sempat mempunyai pengalaman terjadinya ribut antar warga yang memiliki senpi.

Baca Juga:  Kajari Lamteng : Satu Tujuan, Satu Sikap, dan Satu Hati Untuk Negeri

“Saya tidak mau pengalaman itu terjadi lagi di kampung ini, jadi setiap ada kegiatan bersama Masyarakat saya selalu menghimbau kepada mereka menyerahkan bila ada yang memiliki senpi,” pungkasnya.

Lanjut Bambang, Senpi yang diterimanya dari warganya akan di serahkan langsung kepada pihak kepolisian secepatnya.

“Senjata ini akan saya serahkan kepada pihak Kepolisian Sektor Padang Ratu, karena saya sudah berkoordinasi dengan Camat Pubian menganjurkan di serahkan kepada polisi. Hari Kamis (17/01/19) saya dan pak camat akan serahkan langsung kepada Kapolsek,”tandasnya.

Baca Juga:  Wujud Bela Negara Napi Lapas Gunung Sugih: Menjaga Kelestarian Lingkungan

Camat Pubian Zulkarnain membenarkan bahwa ada salah satu Kepala Kampung melaporkan menerima Senpi penyerahan dari warga.

“Ya benar, beberapa hari lalu Kepala Kampung Segala Mider melaporkan ada warga yang menyerahkan senpi, hari ini akan kita serahkan langsung kepada Kapolsek,”tutup nya.

Penulis: Iswan

Editor: Basri

 1,141 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.