Mayor Inf Nurul Muthahar Wakili Dandim 0728/Wonogiri Hadiri Kwarcab Wonogiri Tahun 2021

Mayor Inf Nurul Muthahar Wakili Dandim 0728/Wonogiri Hadiri Kwarcab Wonogiri Tahun 2021
JAWA TENGAH

Wonogiri, (LV) –

Kepala Staf Kodim(Kasdim) 0728/Wonogiri Mayor Inf Nurul Muthahar mewakili Dandim Letkol Inf Imron Masyhadi menghadiri kegiatan Musyawarah Cabang gerakan pramuka Kwartir Cabang Wonogiri tahun 2021, Selasa(25/5).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Wakil Bupati Setyo Sukarno, Ka Kwarcab Wonogiri Suprapto, Wakapolres Kompol Edi Wibowo, Asisten Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Teguh Setiyono, Pimpinan Saka dan Ketua Anak Cabang Gerakan Pramuka Kwarcab Wonogiri, Para Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka se-Kabupaten Wonogiri.

Baca Juga:  Warga Rawat Sejumlah Pohon Warisan TMMD

Dalam sambutannya Wakil Bupati menyampaikan, membina generasi muda yang berkualitas dan berkarakter adalah tugas kita bersama. Pembinaan dapat dilakukan melalui lembaga formal seperti sekolah, atau secara non formal dalam keluarga atau lingkungan, juga melalui lembaga seperti Gerakan Pramuka.

Kak Setyo berharap, melalui Muscab ini akan melahirkan komposisi Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Wonogiri yang semakin solid, mampu membawa Gerakan Pramuka di Kabupaten Wonogiri menjadi salah satu lembaga yang membina dan melahirkan generasi muda kader penerus bangsa yang berkarakter positif.

Baca Juga:  Terus Dikenang Warga, Sunatan Massal di Sela TMMD Kodim Kendal

Sementara itu, Bupati Wonogiri mengapresiasi kinerja pengurus Kwarcab yang sudah berakhir masa baktinya yang sudah memberikan kontribusi nyata terhasdap pembangunan generasi muda, terbukti dari anak-anak kita yang banyak berprestasi dan membanggakan Kabupaten Wonogiri.

Kak Joko berharap dengan nanti terpilih kepengurusan Kwarcab yang baru bisa melahirkan program kerja yang akomodatif, sesuai dengan situasi dan kondisi saat sekarang dan nantinta bisa merepresentasikan komitmen kita bersama bahwa kepramukaan kita mempunyai satu komitmen dan menjadi satu pilar yang utama menjaga nasionalisme di Kabupaten Wonogiri,

Baca Juga:  Perkuat Badan Jalan TMMD Reguler Brebes, Tanggul Darurat Juga Dipasang di Titik Rawan Longsor

(Arda 72)

 249 kali dilihat