Pemkot Bandar Lampung Rayakan HUT RI ke 77 Secara Meriah

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung (LV)  – Pemerintah kota Bandar Lampung menggelar upacara perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke 77 di lapngan korem garuda hitam Saburai pada, Rabu (17/8/2022).

Kegiatan berlangsung meriah dengan rangkaian kenaikan bendera pusaka, karnaval baju adat budaya lampung sebanyak 450 kontingen dari seluruh kecamatan se-Bandar Lampung, atraksi marchingband serta berbagi 460 tumpeng hasil karya guru TK SD dan SMP.

Baca Juga:  Pertama di Lampung, IoT Center Smart Farming IIB Darmajaya Di-launching

Usai vakum selama dua tahun karena pandemi Covid-19 yang belum mereda, Walikota Eva Dwiana mengucap syukur atas digelar upacara HUT RI ke-77 secara meriah.

“Alhamdulillah, acara penaikan bendera dalam HUT ke-77 RI sudah selesai. Dengan tema Bandar Lampung hebat, Bandar Lampung menuju global,” kata Eva Dwiana.

Ia berharap, 77 tahun Indonesia merdeka bisa menjadi lebih baik, serta pembangunan di kota Bandar Lampung semakin baik dan lancar.

Baca Juga:  Sekdaprov Lampung Buka Kegiatan Jejaring Pembelajaran Perempuan Nelayan Lampung

“Bandar Lampung sudah melakukan vaksin, masalah kesehatan, masalah perekonomian, infrastruktur dan keagamaan. Mudah-mudahan semuanya sudah bisa berjalan dengan baik,” harapnya.

Pemerintah Kota Bandar Lampung juga memberikannya penghargaan kepada Aparatur kelurahan dan Linmas, atas dedikasinya dalam mengembang tugas.

Dimeriahkan dengan perlombaan  mencantolkan Caping, Fashion Show, Tangkap Belut, Masukin Paku dalam botol, balap Karung, makan Kerupuk, Kipas Balon, mengambil Koin dalam Jeruk Bali.

Baca Juga:  Davit: Dimulai Dari Desa, Benny: Bersama Membangun Indonesia, Bersama Membangun Lampung

 187 kali dilihat

Tagged