Peringati HPSN 2024, DLH Lampura bersih bersih pasar dekon kotabumi

Peringati HPSN 2024, DLH Lampura bersih bersih pasar dekon kotabumi
LAMPUNG UTARA

Lampung Utara, lampungvisual.com

Dalam Rangka Hari Peduli Sampah Nasioan (HPSN) tahun 2024, Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) melaksanakan bersih bersih pasar dekon Kotabumi, Jum’at (23/2/2024)

Kepala DLH Lampura, Ina Sulistya didampingi Kabid BPSLB3, Ferry Wijaya mengatakan kegiatan bersih bersih ini dalam rangka memperingati Haris Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2024 dengan mengsung tema “Atasi Sampah Pelastik dengan cara Produktif”.

HPSN 2024 ini, jatuh pada tanggal 1 Februari 2024 lalu. Jadi, ada surat edaran dari Pemerintah Provinsi Lampung tepatnya pada hari ini 23 Februari 2024 untuk kelaksanakan bersih bersih serentak mulai Satuan Perangkat Daerah (Satker), Kecamatan hingga desa.

Baca Juga:  Turnamen Bulutangkis Mardiana Cup 2020 Antar Dusun Resmi dibuka

“Setiap Satker memilah sampah pelastik seduai dengan Tema kita hari ini. Dan sampah yang sudah dipilah kita timbang dan akan kita berikan laporan, ” Kata dia.

Menurut dia, pada rangkaian kegiatan HPSN pada awal bulan maret mendatang DLH Lampura akan melakukan bersih bersih di Islamic Center dan pada acara puncaknya nanti akan membentuk Bank Sampah se Lampung Utara yang akan diikuti oleh seluruh camat, lurah maupun kepala desa.

Baca Juga:  Joni Saputra Wakil Ketua III DPRD Pimpin Penyemprotan disinfektan

“Hal ini bertujuan untuk menjaga lingkungan agar selalu bensih dan sampah pelantik ini nanti menjadi salah satu sumber pendapatan masyarakat, ” Jelasnya.

Program bank sampah ini, untuk kenangan kenangan masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati, Budi Utomo dan Ardian Saputra yang masa jabatannya akan berakhir dibulan maret mendatang. “Mudah mudahan menjadi keberkahan diakhir masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati, “Ucapnya.

Baca Juga:  Jembatan Wayrarem akan diperbaiki, Sementara Jalinsum Akan di Tutup

Ia berharap dengan terbentuknya bank sampah nanti dapat memberikan manfaat yang cukup besar, selain menjaga lingkungan agar selalu bersih, masyarakat juga akan mendapatkan tambahan penghasioan dari sampah pelantik yang telah dipilah. (Andrian Folta)