PPBI Tubaba Berencana Gelar Pameran Bonsai

TULANG BAWANG BARAT

TUBABA, lampungvisual.com-Pesta Bonsai yang akan digelar di Islamic Center dalam rangka menciptakan lingkungan hidup yang nyaman di bulan ramadhan ini, men­dapat perhatian khusus Bupati Umar Ahmad, SP., Terbukti Buapati telah meninjau calon lokasi Pameran tersebut, Rabu (14-06-2017).

Acara yang diprakarsai oleh Komunitas Persatuan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) cabang Tulang Bawang Barat tersebut akan diselenggarakan halaman islamic center Panaragan, Kecamatan Tulang Bawang Tengah,  mulai 16 hingga 18 Juni  2017 mendatang.

Baca Juga:  Berhasil Ungkap Kasus Perampokan Dan Pembunuhan Polres Tubaba Konferensi Pers

Tusno selaku ketua panitia menjelaskan, maksud dan tujuan digelarnya pesta bonsai adalah dalam rangka memperingati Ulang Tahun PPBI cabang Tubaba. Selain itu, untuk memberikan motivasi bagi para penggemar bonsai pemula yang berada di Tulang Bawang Barat.

Pameran dan Lomba Bonsai Prospek 2017 kali ini akan melombakan kelas Prospek/bahan meliputi pohon yang memiliki anatomi akar, batang, cabang, dan perantingan, yang akan diikuti kurang lebih 2000 bonsai.

Baca Juga:  Firdon Rosyid Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur

“Nanti yang akan dinilai bukan hanya teknik membuat bonsai, namun kerindangan dan nilai seni bonsai itu sendiri. Dan dalam perhelatan nantinya akan dilombakan bonsai jenis Kimeng, jenis Loa, jenis Arabika, jenis Kemuning, jenis Asam, dan jenis bonsai lainya,” ujarnya.

Laporan  : Jamaludin/A
Editor   : Gati Susanto

 1,019 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.