Respon Kelangkaan Minyak Goreng, Babinsa Bersama Forkopimcam Sidak Pasar

Respon Kelangkaan Minyak Goreng, Babinsa Bersama Forkopimcam Sidak Pasar
LAMPUNG TIMUR

Lampung Timur, (LV) – Koramil 429-02/Way Bungur bersama Forkopimcam melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) terkait kelangkaan minyak goreng, berlokasi di pasar Desa Taman Negeri Kecamatan Way Bungur, Kabupaten Lampung Timur, Kamis (17/02/22)

Turut hadir dalam sidak, Camat Way Bungur Lusi Aprina,S.Kom, Kapolsek Way Bungur Iptu Riki Setyawan,SH.M.H,.Waka Polsek Iptu Sukariyadi beserta Jajaran Anggota Polsek Way Bungur, Babinsa Koramil Way Bungur Seda Pujianto, Pol-PP Kecamatan Way Bungur beserta Perangkat Desa.

Kapolsek Way Bungur Iptu Riki Setiawan,SH.M.H., mengatakan bahwa sidak dilaksanakan dalam rangka pengecekan kios atau toko dampak dari kelangkaan sembako jenis minyak goreng yang terjadi baru-baru ini.

Baca Juga:  Wagub Chusnunia Berharap di Usia ke-17, Himpaudi Dapat Menjadi Wadah Perjuangan bagi Guru-Guru PAUD

“Hari ini kami bersama Forkopimcam Way Bungur, ingin mengecek Kios atau toko, karena ada kelangkaan minyak goreng  jangan sampai ditimbun karena kalau terjadi penimbunan atau menaikkan harga itu sudah termasuk tindakan pidana”, Ungkap Kapolsek.

Pada kesempatan yang sama Danramil Way Bungur melalui Babinsa Serda Pujianto menuturkan bahwa kegiatan yang dilakukan bentuk kepedulian terhadap keresahan yang terjadi ditengah-tengah masyarakat akibat langkanya minyak goreng.

“Apa yang kami lakukan merupakan bentuk respon akibat kelangkaan sembako jenis minyak goreng dikalangan masyarakat, karena jika dibiarkan dampaknya sangat luar biasa”, kata Babinsa.

Baca Juga:  TP PKK Lamtim Melakukan Pembinaan Pada Para Pengurus PKK Desa Toto Harjo

“Semoga kelangkaan minyak goreng ini segera bisa diatasi oleh Pemerintah sehingga situasi perekonomian kembali normal”, tutup Babinsa.

Sementara salah satu pemilik toko, Maharani mengatakan harga minyak sekarang ini sudah di atas harga standar dari harga Rp.25 ribu sampai Rp.30 ribu per liter nya, barang nya pun tidak ada.

“Kalau pun ada barang pasti langsung kami jual, tidak akan di timbun karena minyak goreng menjadi kebutuhan sehari hari, ” Jelasnya.

Baca Juga:  Plt Bupati Lamtim Menerima Kujungan TKSK

Untuk diketahui dari hasil sidak yang dilakukan oleh Forkopimcam Way Bungur bahwa minyak goreng baik di kios maupun gudang tidak ada stok.

Penulis :Arliyan
Dilansir:Humas Kodim

 296 kali dilihat

Tagged