Sempat Melihat Pembuatan Sabun Cair di TMMD Tambakselo

JAWA TENGAH

PURWODADI –
Irjenad Letjen TNI Mochamad Effendi, SE, MM, kunjungi pelaksanaan TMMD Reguler ke -108/Kodim 0717/Purwodadi, Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, sempat disuguhi kreasi pembuatan sabun dari dari sabun padat.

Adalah Praka Andit dan Prada Aris, anggota Satgas TMMD, yang memprakarsai dan sempat mengajari sejumlah anggota Pramuka dari Kwaran Wirosari tentang pembuatan sabun cair dari sabun padat.

Baca Juga:  Jemput Warga Untuk Test Swap Di RS Covid Boyolali

Menurut Praka Andit, sabun cair dapat dibuat dengan mudah menggunakan alat dan bahan yang ada di rumah. Sabun cair dapat dibuat dengan 2 cara, yakni cara pelarutan (pengenceran) dan cara reaksi penyabunan. Pelarutan juga dikenal dengan cara pembuatan sabun padat menjadi sabun cair.

Untuk membuat sabun cair dari sabun padat, bahan yang diperlukan adalah sabun parutan, air panas, pengaduk dan wadah sabun. Aneka sabun batang berbagai merk bisa digunakan untuk membuat sabun cair tersebut. (Pendim Purwodadi)

 345 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.