Sukseskan Program Pemerintah, Babinsa Koramil 07/JP Turun Ke Tengah Sawah

Sukseskan Program Pemerintah, Babinsa Koramil 07/JP Turun Ke Tengah Sawah
ACEH BARAT

Aceh Barat, (LV)
Sebagai bentuk keseriusan TNI dalam menyukseskan swadembada pangan nasional, dibuktikan oleh Babinsa Koramil 07/JP Kodim 0105/Abar Serda Eko Saputra melaksanakan pendampingan sekaligus membantu Petani dalam tahap penyiapan Lahan di Sawah yang berlokasi di Desa Suak Raya Kecamatan Johan Pahlawan, Rabu (20/7/2022)

Selama ini, Babinsa intensif dan masif membantu dan mendampingi para Petani yang ada di wilayah binaannya. Hal tersebut secara intens dilakukan tidak hanya mendukung suksesnya Program Pemerintah di sektor Pertanian, namun yang paling utama ialah mempercepat masa tanam Padi.

Di tengah – tengah Sawah, tampak Serda Eko Saputra sangat gesit tanpa rasa canggung berjibaku dengan lumpur membantu optimalisasi lahan milik Bapak Husni. Dengan kepiawaian yang dimilikinya, Serda Eko mengayunkan Cangkul guna membalikkan tanah dari lapisan bawah ke permukaan tanah yang bertujuan agar terjadi proses barter aliran udara dan air dapat meresap dengan baik sehingga tanah tidak hanya gembur namun makin subur.

Baca Juga:  Aksi Dandim 0105/Abar Bersama Pemerintah Dan Masyarakat Tanam 5.000 Bibit Mangrove

“Pendampingan ini tidak hanya meringankan beban kerja Petani, namun juga sekaligus memberikan motivasi agar senantiasa segera mempercepat masa tanam. Disisi lain, kehadiran Kita disini sebagai bentuk nyata keseriusan dalam upaya meningkatkan produktivitas hasil pertanian”, ucap Babinsa disela – sela aktivitasnya

Lebih jauh Serda Eko menginformasikan, tidak hanya sumbangsih tenaga, Pemerintah juga memberikan bantuan Alsintan berupa Hand Tracktor dan Mesin Pompa air yang di standnykan di Makoramil 07/Johan Pahlawan.

Baca Juga:  Dukungan PT. Socfindo Membantu Keberhasilan Food Estate Korem 012/TU dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan Nasional

“Semoga dengan pendampingan yang Kita lakukan bisa menciptakan tanaman yang subur dan hasil yang melimpah. Sehingga muaranya kesejahteraan Petani akan tercapai. Dan momen ini juga bisa menumbuhkan kedekatan Kita (Babinsa) dengan masyarakat binaan”, imbuh Serda Eko

Sementara Bapak Husni selaku pemilik Sawah mengatakan, peran Babinsa sangatlah diperlukan guna membakar semangat para Petani dalam menggarap lahan Pertaniannya.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Babinsa yang selalu hadir dan setia mendampingi para Petani khususnya di Desa Suak Raya. Babinsa selalu ada waktu untuk Kami, baik mulai penyiapan lahan, penyemaian bibit, penyiangan rumput, pemupukan bahkan hingga pemanenan. Tentunya kehadiran Babinsa menjadi solusi utama Kami manakala ada kendala ataupun kesulitan”, tandasnya.(*)

 213 kali dilihat