Umi Latifah Bocah 4 Tahun Harapkan Uluran Tangan dan Perhatian Pemkab Tubaba

Umi Latifah Bocah 4 Tahun Harapkan Uluran Tangan dan Perhatian Pemkab Tubaba
TULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat, (LV)
Umilatifah (4) Warga Tiyuh (Desa) Jaya Murni Kecamatan Gunung Agung, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, menderita penyakit leukimia dan membutuhkan uluran tangan.

Anak dari bapak Nurohim dan ibu Junaidah tersebut, kini terbaring lemah di Rumah Sakit Imanuel Bandar Lampung.

Arya Saputra, Anggota Komisi II DPRD Tubaba mengatakan, penyakit yang diderita oleh Umi Latifah tersebut sudah cukup lama dan tidak pernah tersentuh bantuan.

“Ini saya menerima laporan dari orang tuanya, meminta bantuan agar mendapat perhatian dari Pemerintah maupun uluran tangan para dermawan agar dapat meringankan beban yang mereka tanggung, mengingat profesi orangtuanya yang hanya sekedar buruh harian lepas.” Ujarnya, Seperti dikutip translampung.com, Rabu (1/12/2021).

Baca Juga:  dr. Edi Winarso Gencar Sosialisasi Bahaya DBD

Dirinya merasa prihatin atas penyakit yang diderita Balita tersebut, apalagi mengingat biaya pengobatan yang cukup mahal serta tidak memakai BPJS Kesehatan.

“Direncanakan besok, balita itu akan dioperasi. Untuk itu, saya meminta khususnya kepada Pemerintah Kabupaten Tubaba melalui Dinas terkait dalam hal ini Dinas Kesehatan dan Sosial, agar dapat memberikan bantuan terhadap warga tersebut.” Tuturnya.

Sementara, Kepala Dinas Sosial Tubaba, akan berupaya untuk memberikan bantuan kepada warga tersebut, dan memasukkannya ke data warga yang kurang mampu agar mendapat program-program bantuan kedepan.

Baca Juga:  Bunga Sakura Hiasi Jalan Protokol Solusi Cantik Merubah Wajah Tubaba

“Untuk bantuan dalam waktu dekat akan kita upayakan darimana sumber nya nanti, dan mereka juga akan kita data dalam program Mantra kedepan.” Kata Somad, dilansir dari laman translampung.com.

Kabid Bina Program dan Pembiayaan Dinas Kesehatan Tubaba, Jauhari, menyatakan bahwa pihaknya akan menindaklanjuti untuk memberikan bantuan kepada anak tersebut.

“Akan kita koordinasikan lebih lanjut, terutama pembuatan BPJS Kesehatan gratis kepada keluarga tersebut, tetapi tetap memerlukan proses.” Imbuhnya.
Dilansir : D/r
Editor: Wakyeng

 464 kali dilihat

Tagged