Antara Mbah Keriuk, Shofa, dan Mbah Keriuk

Mbah Keriuk, merek keripik balado singkong produksi Shofi Faiq Jaya, Telukbetung Utara, Bandarlampung. | Kolase by Inshot/Shofa
(Mbah Keriuk, merek keripik balado singkong produksi Shofi Faiq Jaya, Telukbetung Utara, Bandarlampung. | Kolase by Inshot/Shofa)
PROFIL & SOSOK

BANDARLAMPUNG-
Sudah dua bulan ini, Shofa, warga Jl Gunung Krakatau Nomor 2 Rukun Tetangga 01 Lingkungan 1 Kelurahan Kupangkota Kecamatan Telukbetung Utara Kota Bandarlampung, aktif menjajakan “Mbah Keriuk”. Kemana-mana.

“Mbah Keriuk” ini nama baru produk pangan olahan keripik balado singkong produksi rumahan (homemade) ala Shofa. Shofa telah lama memproduksinya. Baru dua bulan ini dia coba “naik kelas” sekalian mengenalkan merek penganan cita rasa pedas manis ini.

“Kalo dengan merek Mbah Keriuk baru berjalan 2 bulan. Tadinya tanpa merek, sejak tahun 2013,” ujar pemilik CV Shofi Faiq Jaya, Bandarlampung, Shofa, berhasil terhubung pukul 13.22 WIB, Senin (22/2/2021) siang.

Baca Juga:  PERSONAL PROFILE ELVEENA IRIS

Nama unik brandnya, terinspirasi dari pengalaman masa kecil. “Mbah Keriuk. Filosofinya dulu mbah saya kalo lebaran selalu bikin kripik pisang, singkong dengan berbagai macam rasa. Dan keripiknya renyah, kriuk-kriuk dimakannya. Maka saya namakan Mbah Keriuk,” kenangnya.

Apakah produknya ini 100 persen produksi sendiri? “Ya bikin sendiri. Bahan baku utama adalah singkong, cabai dan gula,” lugasnya.

Menurut Shofa, nama kedua anaknya dia jadikan nama perusahaan berbadan hukum untuk mengelola usahanya ini. “Itu nama anak-anak saya. Saya gabungin jadi Shofi Faiq Jaya itu nama CVnya,” kisahnya.

Baca Juga:  APINDO Ikut Sosialisasi-Penguatan Program JKN-KIS Dengan Pemangku, Bersama Dewas BPJS Kesehatan

Untuk sementara ini, baru memproduksi satu kemasan? “Ya pak baru satu jenis. Insya Allah bulan depan saya tambah jenisnya. Kalau ada yang mau beli ke saya langsung bisa. Atau ke agen-agen saya,” kejar dia balik.

Alamat tinggalnya sekaligus jadi workshop keripik Shofa. Bagi yang mau coba bisa menghubungi dia di 082183947407. Soal rasa, kata anak muda, “sepertinya mesti dicoba, guys.” Huh-hah, ada manis-manisnya!

Meski sesuai penjelasan Shofa, Mbah Keriuk belum dijajakan melalui daring via aplikator layanan pesan antar. Namun, Keripik Balado Singkong Mbah Keriuk ini telah terdaftar di Dinas Kesehatan (Dinkes) Bandarlampung. Berkode P. IRT 91871010152-20. So, aman. [red/Muzzamil]

 471 kali dilihat

Tagged