Batasi Jemaat, GPIB Marturia Siapkan Live Streaming Misa Natal

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung (LV) – Gereja GPIB MARTURIA Bambu kuning akan membatasi jemaat yang hadir saat misa Natal malam ini dan menyiapkan Live Streaming bagi Jemaatnya. Hal ini dilakukan karena adanya pandemi virus Corona atau COVID-19. Kamis (24/12/2020).

Pengurus Gereja Marturia Pendeta Deyna, mengatakan Jemaat atau umat yang ikut perayaan Natal dibatasi, yang sebelumnya biasanya itu umat atau jemaat yang hadir itu berkisar 1.500 ke 2.000 jemaat, namun kali ini hanya 20 jemaat per perayaan.

Baca Juga:  Bapenda Lampung Luncurkan Program Samsat Desa Digital "E-Samdes"

“Ada jemaat yang hadir, karena semua orang sudah rindu untuk ke gereja, tapi tetap harus protokol kesehatan, mengecek suhu, mengisi absen dan di beri nomor untuk bangku nya”, Ujarnya

Deyna menambahkan jemaat yang tidak bisa datang ke lokasi gereja dapat mengikuti misa Natal secara virtual. Siaran langsung saat misa Natal akan ditayangkan melalui Youtube Channel GPIB Marturia Lampung.

“GPIB Marturia juga menyediakan sarana untuk mengikuti perayaan misa Natal melalui virtual. melalui live streaming YouTube channel GPIB Marturia,” ucapnya.

Baca Juga:  Breaking News! Yonif 143/TWEJ Bagikan Oksigen Gratis

Deyna mengatakan pihaknya juga akan menyediakan masker, hand sanitizer, Cek Suhu, dan tempat cuci tangan di lokasi gereja. Jemaat yang datang diimbau tetap mematuhi protokol kesehatan. (ang)

 525 kali dilihat

Tagged