Jawa Barat, (LV)
Bold Riders Depok melangsungkan agenda kopdargab. Acara kopdargab Bold Riders Depok dilangsungkan pada Sabtu, 18 Desember 2021 lalu di Warkop Kantong Makan, Jl. Kp. Pabuaran, Jatimulya, Cilodong, Depok, Jawa Barat.
Selama acara kopdar gabungan berlangsung, berbagai acara menarik diselenggarakan oleh Bold Riders Depok. Selain ramah tamah yang menjadi agenda utama, mereka juga melakukan riding bareng, berbagai permainan menarik, DJ, perform dan BBQ.
Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi para Bikers dari berbagai komunitas yang tergabung dalam Boldriders Depok. Melalui kegiatan ini, diharapkan adanya sinergitas antar bikers dan satu tujuan dalam membangun jiwa yang positif, tanpa membedakan nama komunitas, jenis motor dan banyak perbedaan lainnya. Semua satu dalam naungan Boldriders.
“Acara ini kami adakan untuk memperkuat ikatan tali silaturahmi antar Bikers yang berada dalam naungan Boldriders Depok. Melalui kegiatan ini kita harapkan kekompakan kebersamaan antar Bikers terus terbangun,” ungkap Bro Hilman dari Boldriders selalu panitia penyelenggara.
“Latar belakang digelarnya kopdargab ini adalah agar seluruh anggota dari komunitas dan klub yang berada di Bold Riders Depok dapat bersinergi dan satu tujuan dalam membangun jiwa bikers yang positif serta bertoleransi dan juga memiliki jiwa sosial yang tinggi,” ujar Hilman
Tujuan utamanya adalah untuk mempererat tali silaturahmi antar riders di bawah naungan Bold Riders Depok. Serta para riders bisa saling mengenal satu sama lain dengan semua anggota dari berbagai klub dan komunitas yang berada di bawah payung Bold Riders Depok.
“Semoga komunitas yang tergabung di bawah Bold Riders Depok bisa lebih bersinergi untuk hal yang positif dan sosial,” ujar Rojak, Ketua GSX COmmunity Nusantara (GCN) Depok.
Sementara itu, Bold Riders Depok menyediakan berbagai komunitas dan klub, antara lain Xabre Owners Depok , DSFI, CARBONDS, CR Squad Depok, GCN Depok, KRR MC Depok, dan BMC Depok.
(Source IA)