Harumkan Nama Waykanan, Pemkab Beri Bonus Atlet Berprestasi

WAY KANAN

Way Kanan, lampungvisual.com-

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Way Kanan memberikan bonus uang tunai kepada para atlet dan pelatih yang telah berprestasi mendapatkan medali, pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII Tahun 2017 yang berlangsung di Bandar Lampung Akhir 2017 lalu.

Pemberian bonus dengan jumlah mencapai Rp.532juta tersebut, dilaksanakan oleh Wakil Bupati Way Kanan, DR. Edward Antony, MM, selasa (10/4/2018) bertempat di lapangan Abenk Futsal, Bukit Suferly, Kampung Banjar Negara Baradatu.

Dalam sambutannya, Edward Antony mengatakan bonus uang tunai yang diberikan merupakan bentuk keseriusan Pemda, terhadap pembinaan para atlet yang telah mengharumkan nama way kanan dengan menorehkan prestasi di tingkat Propinsi Lampung.

“Bonus  ini merupakan bentuk perhatian dan apresiasi Pemerintah Way Kanan kepada para atlet dan pelatih yang telah berprestasi,” katanya.

Baca Juga:  Galang Donasi Bencana Palu Donggala, IWO Way Kanan dan Pokjawan Kirim Rp13 Juta

Selain itu, dihadapan para atlet dan para pelatih, Edward Antony tak lupa mengingatkan agar para atlet untuk terus giat berlatih.

Edward mengharapkan kepada pengurus Cabang Olahraga, untuk terus berupaya memperbanyak latih tanding, agar dapat memahami kelemahan dan kekuatan atlet, sehingga bisa dilakukan perbaikan latihan.

“Dengan latih tanding atau sparing parter,  selain melatih mental bertanding, juga mengetahui sejauh mana kemajuan dan kekurangan atlet selama latihan.”  katanya.

Selanjutnya Edward Antony menambahkan, agar para atlet dapat memahami makna Vini Vidi Vici sebagai motivasi.

“Saya sepakat dengan istilah Vini Vidi Vici itu, karena para atlet setelah berlatih dengan keras lalu bertanding dan menang,” Imbuhnya.

Baca Juga:  Pemuda Muhammadiyah Way Kanan Gelar Diskusi Publik

Dalam kesempatan yang sama, Ketua KONI Way Kanan, Deni Ribowo, SE, dalam laporannya mengatakan pada Porprov Ke-VIII 2017 lalu, Kabupaten Way Kanan menurunkan 100 atlet untuk mengikuti 11 cabang olahraga dari 16 cabang olahraga yang dilombakan.

Selain itu, Deni Ribowo juga mengatakan Kabupaten Way Kanan pada Porprop lalu menargetkan 11 medali emas, 11 medali perak dan 11 medali perunggu.

” Alhamdulillah kontingen Way Kanan meraih 11 medali emas, 19 medali perak dan 19 medali perunggu.” katanya.

Deni Ribowo dalam kesempatan tersebut mengucapan rasa terimakasih kepada Pemkab Way Kanan atas perhatian kepada para atlet dan pelatih yang telah meraih prestasi.

“Semoga bentuk perhatian ini akan menjadi motivasi bagi para atlet dan pelatih, baik yang telah meraih prestasi maupun yang belum meraih prestasi,” ujarnya.

Baca Juga:  Persiapan Coklit, KPU Way Kanan Adakan Rapat Kerja

Untuk diketahui Pemkab Way Kanan memberikan Bonus sebesar Rp.10juta bagi atlet peraih medali emas, Rp.7,5juta peraih medali perak dan Rp.5juta bagi peraih medali perunggu.

Sedangkan bagi para pelatih, mendapatkan nilai separuh dari total nilai yang di terima oleh para atlet.

Laporan: Fikri
Editor: Endra Saputra

 1,951 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.