Manfaatkan Udang, Ibu Kreatif Dipasena Ciptakan Peluang Usaha Di Masa Pendemi

OPINI DAN PUISI

Oleh : Ade Jaya Permana

Udang merupakan makanan laut yang paling sering dikonsumsi oleh seluruh orang di dunia. Ada banyak sekali jenis – jenis udang seperti, udang windu, udang galah, udang vanamei dan masih banyak jenis lainnya lagi. Hewan laut ini dapat ditemukan di hampir semua perairan sungai dangkal hingga laut yang dalam dan tentunya setiap kawasan tersebut udang yang ditemukan jenisnya berbeda – beda. Selasa, 08 Desember 2020.

Masyarakat di seluruh dunia menggemari santapan udang juga, bukan semata – mata karena rasanya saja, tetapi juga banyak khasiat yang dihasilkan oleh udang. Dapat memberikan kesehatan tubuh khususnya kesehatan tulang dan otak, mengurangi resiko terkena penyakit kardiovaskular – penyakit gangguan jantung, dan meringankan kelelahan pada mata. Beberapa manfaat ini membuat tingkat permintaan udang di dunia sangatlah besar.

Baca Juga:  Jangan Salah Menilaiku Sebelum Engkau Tahu Siapa Diriku

Hal ini dimanfaatkan oleh ibu-ibu Desa Bumi Dipasena Jaya, Kecamatan Rawajitu Timur, Kabupaten Tulang Bawang. Dengan membentuk sebuah perkumpulan “Wanita Kreatif” Mereka memanfaat udang sebagai terobosan baru jajanan/oleh-eleh khas Dipasena yang berbahan baku udang tentunya.

Udang memang sudah tak bisa lagi terpisahkan lagi dengan masyarakat Dipasena, sebagai pertambakan udang terbesar dulunya menjadikan udang sebagai mata pencaharian mereka. Apa lagi di masa Pandemi Covid 19 menjadikan harga udang yang semakin turun belum lagi gagal panen yang di alami, hal ini yg menjadikan tumbulnya ide kreatif ini.

Baca Juga:  Praktisi Hukum Jelaskan Putusan MK Tentang Eksekusi Jaminan Fiducia

Cireng Udang Andalas Kreatif, ya itu menu andalan mereka dengan berbahan baku udang menjadikan makanan ini memiliki cita rasa dan aroma khas dari udang tersebut. Beralamatkan di jalan Infra 06/07 Bumi Dipasena Jaya, Andalas Kreatif menyediakan bermacam – macam jajanan, oleh oleh khas Dipasena, tidak hanya Cireng Udang saja masih banyak lagi pilihan lainnya dengan berbahan baku udang tentunya.

Dengan menghabiskan 20 kg udang setiap harinya usaha ini berkembang dengan baik dan dapat menjadi motivasi peluang usaha dengan memanfaatkan apa yang ada di sekeliling kita dengan modal yang relatif sedikit dengan bahan baku yang mudah di dapat dan tentunya dengan mendapakan keuntungan yang besar.

Baca Juga:  Nostalgia Saat Bimtek Di BumDes Cibodas

Apalagi di masa Pendemi seperti ini krisis dalam hal materi pasti di alami. Kita di tuntut untuk lebih kreatif dalam meciptakan peluang usaha dan jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan.

 724 kali dilihat