Mantan Hakim dan Pendiri USBRJ Lampung Maryati Ch Akuan Berpulang

Mantan Hakim dan Pendiri USBRJ Lampung Maryati Ch Akuan Berpulang
(Selamat Jalan -- Almarhumah Hj Maryati Ch Akuan, S.H., M.H, salah seorang pendiri Yayasan Pendidikan Saburai, pengampu USBRJ Bandarlampung. Ia juga mantan hakim karir. | USBRJ)
PERISTIWAPROFIL & SOSOK

“Rektor, pimpinan dan segenap keluarga besar Universitas Saburai turut berduka cita atas berpulangnya Hajjah Maryati Ch Akuan SH MH, pendiri Yayasan Pendidikan Saburai,” ujar Rektor Henni Kusumastuti, dalam pesan belasungkawa, disitat diakses dari beranda ofisial media sosial kampus, Rabu malam.

“Semoga almarhumah husnul khotimah dan mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, diampuni semua dosanya, dan diterima semua amal ibadahnya. Aamiin ya Robbal Alamin,” sang rektor 2019-2023 tersebut.

Baca Juga:  Korban Hanyut di Drainase Pasar Tugu Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia

“Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan dapat tabah menerima ketentuan-Nya,” ujar takzim salah seorang aktivis FKPPI, juga direktur CV Agung Abadi Bandarlampung, Agung Pratama, alumni, di Facebooknya.

Almarhumah Maryati Ch Akuan merupakan seorang mantan hakim. Himpunan jejak digital karirnya yang berhasil diselusuri, yakni ia tercatat sebagai ketua perempuan pertama pada Pengadilan Negeri Sukabumi, Jawa Barat, medio 1997-1999.

Baca Juga:  Buron Selama Tiga Tahun, HS Berhasil Dibekuk Polisi

Tahun 1983, ia pernah bertugas di PN Bogor, satu dekade berikutnya di PN Dumai, dan PT (Pengadilan Tinggi) Pekanbaru Riau, 2006.

 1,606 kali dilihat

Tagged