Peringati Maulid Nabi Forum Dakwah Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Serahkan Buku Tabungan

BANDAR LAMPUNG

Bandarlampung, (LV)
Forum Dakwah Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Lampung (Pordaf) Peringati Maulid Nabi dan dilanjutkan Penyerahan Buku Tabungan Mahasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Lampung yang diajukan Fatayat Lampung melalui program Kemendikbud Ristek RI Anggota DPR RI komisi X M.Kadafi, bertempat di aula PWNU Lampung jalan Cut Mutia No.23 Teluk Betung Utara Bandar Lampung , Senin (1/11/2021).

Peringati Maulid Nabi Forum Dakwah Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Serahkan Buku Tabungan

Dalam sambutannya, Ketua Fordaf Fatayat Lampung Nur Lailatul Badriyah mengatakan peringatan Hari Islam wajib di adakan dan diri nya pun sangat berterima kasih sekali terhadap Ketua PW Fatayat Lampung yang selalu mensupport juga membimbing Fordaf.

Baca Juga:  Polda Lampung Ajak Mahasiswa Darmajaya Beretika Berlalu Lintas

“Beberapa hari yang lalu saya hubungi ketua Fatayat (Wirda,red) bertanya apakah kita akan adakan maulid nabi, beliau langsung berkata harus diadakan,” katanya.

Di tempat yang sama Ketua PW Fatayat Lampung Wirdayati sangat mengapresiasi sekali acara Maulid Nabi dan juga silaturahmi penerima KIP.

“Perayaan islam harus kita peringati karena kita adalah organisasi islam dan Fordaf sebagai penggeraknya dan saya juga bahagia bercampur haru karena adik-adik keluarga besar fatayat penerima KIP yang kita usulkan ke kemendikbud dari 13 nama alhamdulilah diterima semua dan layak mendapat KIP atas rekomendasi Anggota DPR RI komisi X Pak Kadafi yang juga pengurus PWNU Lampung, saya bahagia sekali,”urainya

Baca Juga:  Rangkul Pelindo II, Gubernur Arinal Bertekad Kembalikan Kejayaan Ekspor Udang dan Sejumlah Produk Pertanian/Perkebunan Lampung

Semetara Anggota DPR RI komisi X M.Kadafi berpesan kepada penerima KIP agar terus belajar gapai cita-cita dan selalu jalin silaturahmi kepada orang-orang sukses agar dapat mengambil ilmunya.

“Saat ini kita di haruskan untuk bisa mengembanggakan short kill kita karena itu adalah modal kalian untuk terjun di masyarakat, lalu kiat-kiat untuk menjadi orang sukses ada 3 cluster, pertama punya mimpi besar, kedua usaha dan ketiga doa dan bicara sukses juga ada yang nama nya
ridho Allah ada pada ridho nya orang tua dan kemurkaan Allah ada pada kemurkaan orang tua, nah adek-adek minta lah ridho nya orangtua,”nasehatnya kepada penerima KIP. (yla)

 530 kali dilihat

Tagged