Sibuk TMMD, Sempatkan Hadir di Ponpes Siaga Covid

JAWA TENGAH

KENDAL –
Ardi Prasetyo Camat Kangkung, Bersama Kapolsek Kangkung Iptu Beni Untoro serta didampingi Danpos Ramil Kangkung Pelda Supriadi serta Dinas kesehatan Puskesmas Kangkung 2, sepakat canangkan Ponpes Siaga Covid.

Hal itu dilakukan disela sela kesibukan pelaksanaan Program TMMD yang berlokasi di Kecamatan Kangkung Desa Sendang Kulon yang begitu padat. Pencanangan desa siaga Covid itu , berlangsung di Pondok Pesantren Ash- Shiddiiqiyyah Desa sendang Kulon.

Baca Juga:  Antisipasi Penularan Covid-19 di Pasar Tradisional, Danramil 04/Jebres laksanakan Pengawasan

Dalam sambutanya Ardhi Prasetyo memberikan arahan arahan yang berkaitan dengan program pencanangan ponpes siaga, yang sudah disampaikan dari pemkab sejak awal, tentang pandemi covid 19 untuk mensosialisasikan ke li ngkungan seluruh pengasuh ponpes terkait penerapan protokol kesehatan dan pembentukan satgas jogo santiri.

“Diharapkan melalui pencanangan saat ini bisa menjadi media komunikasi untuk saling sharing terkait penerapan serta himbauan pemerintah, serta sebagai upaya meningkatkan kewaspadaan dalam pencegahan covid 19, khususnya di lingkungan ponpes dengan melaksanakan M3 mencuci tangan memakai masker dan menjaga jarak, ” ungkap Ardi Prasetyo (Pendim 0715/Kendal)

 363 kali dilihat