Yutuber Serap Aspirasi Nelayan di TBT

BANDAR LAMPUNG

BANDAR LAMPUNG (LV) – Demi terus menyerap aspirasi masyarakat, Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung, Muhammad Yusuf Kohar dan Tulus Purnomo, kembali menyapa warga dalam kampanye yang dilakukan dari rumah ke rumah (door to door). Kali ini, pasangan yang memiliki jargon Yutuber (Yusuf-Tulus Bersama Rakyat) Bandar Lampung Makmur mengunjungi Kecamatan Teluk Betung Timur. Senin (2/11/2020).

Calon Wali Kota Bandar Lampung Muhammad Yusuf Kohar mengatakan, fokusnya kedepan adalah mewujudkan Bandar Lampung Makmur lewat 10 program aksi. Beberapa poin yang ia sampaikan adalah prioritas mengenai pendidikan dan kesehatan gratis. “Pendidikan dan kesehatan gratis ini akan kita teruskan dan mantapkan. Fasilitas yang selama ini kurang kita perbaiki. Yang pasti benar-benar gratis dan tepat sasaran.

Baca Juga:  Tanggap Bencana Alam, Polresta Bandar Lampung Gelar Apel Sarana Dan Prasarana

Menurut Yusuf Kohar, selain pendidikan dan kesehatan gratis, permasalahan banjir yang sering terjadi di Teluk Betung Timur akan menjadi prioritasnya. “Banjir ini sering terjadi disini. Kita akan perbaiki dan lebarkan saluran air. Jalan-jalan kita bikin mulus dan lebarkan,” ucap pria yang menjabat Wakil Wali Kota Bandar Lampung tersebut.

Terakhir, ia bersama Tulus Purnomo akan mempermudah program data kependudukan. Cukup melalui kelurahan semua data kelurahan bisa diurus dan cepat. Selain itu, penciptaan lapangan pekerjaan dan bantuan modal usaha akan ia berikan kepada masyarakat.

Baca Juga:  Takzim Para Rektor Patri Kata Idul Fitri di Tengah Pandemi

“Jadi ngurus KTP, KK, dan data kependudukan lainnya cukup lewat kelurahan saja. Nggak perlu lama dan jauh-jauh. Nanti kita siapkan lapangan pekerjaan buat warga, modal usaha dan kita latih supaya bisa jadi startup. Pokoknya jangan lupa nomor 2, kalau mau Bandar Lampung Makmur,” tegas Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Lampung tersebut.

(rls/Ang)

 357 kali dilihat

Tagged